Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan Virtual, Shin Tae-yong Sebut Timnas U19 Tunjukkan Perkembangan Positif

Kompas.com - 10/11/2020, 10:50 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pelatih timnas U19 Indonesia, Shin Tae-yong, memuji perkembangan yang ditunjukkan oleh David Maulana dkk selama menjalani latihan virtual.

Shin Tae-yong telah memanggil 33 pemain untuk mengikuti virtual home training timnas U19 Indonesia yang dilaksanakan sejak Kamis (5/11/2020).

Virtual home training tersebut merupakan latihan lanjutan yang dijalani skuad timnas U19 setelah menjalani libur sepekan seusai merampungkan pemusatan latihan di Kroasia.

Diketahui, timnas U19 Indonesia menjalani training center (TC) di Kroasia selama dua bulan.

Selain berlatih, skuad besutan Shin Tae-yong itu juga melakoni 11 kali laga uji tanding serta satu pertandingan internal.

Baca juga: Shin Tae-yong Masih Ingin Bawa Timnas U19 Indonesia ke Korea Selatan

Kini, para pemain timnas U19 kembali berkumpul untuk menjalani latihan. Bedanya, kali ini latihan digelar secara virtual.

Menurut Shin Tae-yong, anak asuhnya tetap berlatih keras dan penuh semangat meski latihan dilaksanakan secara virtual.

Juru taktik asal Korea Selatan itu pun menyebut para pemainnya terus menunjukkan perkembangan positif selama menjalani virtual home training.

"Saat ini kondisi pemain tidak ada masalah. Pemain tetap bekerja keras, semangat dan terus mengalami perkembangan yang positif," kata Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

"Selain mengikuti virtual training, pemain juga menjalani latihan tambahan yang selalu dilaporkan ke tim pelatih," kata dia menambahkan.

Baca juga: TC di Kroasia, Shin Tae-yong Beri Timnas U19 Indonesia Nilai 75

Pada latian virtual kali ini, Shin Tae-yong juga memanggil empat pemain baru yaitu Serdy Ephyfano, Hamsa Lestaluhu, Pualam Bahari, dan Arya Gerryan.

Dengan bergabungnya empat pemain tersebut, skuad timnas U19 Indonesia saat ini dihuni 37 pemain. Mereka direncanankan mengikuti latihan virtual hingga Minggu (15/11/2020).

"Kami juga menambah empat pemain yakni Hamsa, Pualam, Arya, dan Serdy untuk mengikuti virtual home training," tutur Shin Tae-yong.

"Kami berharap pemain terus menjaga kondisi dan disiplin dalam semua hal," kata dia menambahkan.

Baca juga: Jack Brown Ungkap Rahasia Jadi Top Skor di Timnas U19 Indonesia

Arya Gerryan yang sebelumnya sempat mengikuti pemusatan latihan di Jakarta pada Juli-Agustus lalu mengaku senang karena dipanggil Shin Tae-yong lagi.

"Alhamdulilah sangat senang diberi kesempatan kembali. Semoga saya dapat memberikan yang terbaik dan bekerja keras," kata Arya.

Latihan virtual ini merupakan bagian dari persiapan timnas U19 Indonesia untuk menghadapi ajang Piala Asia U19 2020 yang rencananya akan digelar di Uzbekistan pada awal 2021.

Selain itu, skuad timnas U19 juga diproyeksikan untuk tampil pada ajang bergengsi Piala Dunia U20 2021 di mana Indonesia menjadi tuan rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Persib Vs Madura United, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Pemainnya

Liga Indonesia
Final Liga Europa, Xabi Alonso Tahu Cara Kalahkan Atalanta

Final Liga Europa, Xabi Alonso Tahu Cara Kalahkan Atalanta

Liga Lain
Final Championship Series Liga 1, Duel Pemain Kunci Kedua Tim

Final Championship Series Liga 1, Duel Pemain Kunci Kedua Tim

Liga Indonesia
Madura United ke Final adalah Takdir Tuhan

Madura United ke Final adalah Takdir Tuhan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com