Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final NBA Lakers Vs Heat - Rebut Gim 3, Jimmy Butler dkk Tipiskan Skor

Kompas.com - 05/10/2020, 09:17 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber NBA, ESPN

KOMPAS.com - Miami Heat berhasil merebut gim ketiga final NBA 2019-2020 setelah mengalahkan Los Angeles Lakers 115-104.

Gim ketiga final NBA 2019-2020 Lakers vs Heat dilangsungkan di AdventHealth Arena, Orlando, pada Minggu (4/10/2020) malam waktu setempat atau Senin pagi WIB.

Jimmy Butler menjadi inspirator kebangkitan Heat pada gim ketiga dengan mencetak triple-double 40 poin, 11 rebound, dan 13 assist.

Kelly Olynyk dan Tyler Herro juga tampil bagus untuk Heat dengan masing-masing membukukan 17 poin.

Di kubu Lakers, sumbangan 25 poin LeBron James tak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan.

Baca juga: Final NBA, LA Lakers Jaga Kesucian Jersey Black Mamba Kobe Bryant

Laporan pertandingan Lakers vs Heat

Heat yang masih tanpa Bam Adebayo dan Goran Dragic menggebrak pada kuarter pertama. Meyers Leonard membukukan 5 poin pada 5 menit awal. Heat memimpin 16-9 atas Lakers.

Free throw Duncan Robinson dan lay up Jimmy Butler menambah keunggulan Heat. Pasukan Erik Spoelstra kini unggul 20-9 atas Lakers.

LeBron James yang kembali dari bench langsung mencetak tiga poin untuk mengubah skor menjadi 12-20. Setelah itu, giliran Kyle Kuzma dan Markieff Morris yang mencetak tiga poin untuk memperkecil ketertinggalan Lakers.

Akhir kuarter pertama, Lakers tertinggal 23-26 dari Heat.

Laga semakin menarik pada kuarter kedua. Sempat tertinggal satu bola lewat dunk Andre Iguodala, Lakers bisa menyamakan skor menjadi 28-28 melalui Kyle Kuzma.

Kuzma kemudian membuat Lakers berbalik unggul 29-28, tetapi Heat bisa menambah dua poin melalui Jae Crowder.

Baca juga: Final NBA, LeBron Ungkap Alasan LA Lakers Pakai Jersey Black Mamba

Duel kian memanas pada pertengahan kuarter kedua. Dua kali Lakers sempat unggul, dua kali pula Heat bisa membalikkan perolehan angka.

Mendulang tambahan 32 angka pada kuarter kedua, Heat menutup paruh pertama gim ketiga final NBA 2019-2020 dengan keunggulan 58-54 atas Lakers.

Miami Heat memulai paruh kedua dengan sangat baik. Tyler Herro dkk melesat dengan membukukan 10 angka dan unggul 68-54 atas LA Lakers.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com