Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VIDEO - Gol Braif Fatari Selamatkan Timnas U19 Indonesia

Kompas.com - 12/09/2020, 05:55 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Pemain muda asal Papua, Braif Fatari, membuat timnas U19 Indonesia selamat dari kekalahan saat bertemu dengan Arab Saudi.

Pertandingan uji coba timnas U19 Indonesia vs Arab Saudi usai digelar di Stadion Igrastile, NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, Jumat (11/9/2020), malam WIB.

Laga timnas U19 Indonesia vs Arab Saudi berakhir dengan skor imbang 3-3.

Kendati imbang, permainan, mental, dan semangat skuad Shin Tae-yong patut diapresiasi.

Baca juga: Garuda Muda Epic Comeback, Timnas U19 Indonesia Vs Arab Saudi Berakhir Imbang

Sebab, mereka sempat tertinggal 0-3 dari Arab Saudi, tetapi tetap semangat sebelum wasit meniup peluit panjang.

vArab Saudi ungggul tiga gol lebih dulu lewat Khalil Ibrahim Alabsi (27' -p), Mohammed Khalil Marran (33' -p), dan Essa Khaleel Althekralla (37').

Timnas U19 Indonesia membalasnya melalui Adapun dua gol timnas U19 dicetak oleh Irfan Jauhari pada menit ke-45+1', Saddam Gaffar (53'), dan Braif Fatari (90+2').

Dalam laga tersebut, Arab Saudi sangat beruntung. Mereka mendapat hadiah penalti sebanyak tiga kali.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Arab Saudi, Agresivitas Garuda Muda Berbuah 3 Gol

Dua dari tiga penalti tersebut berhasil berubah menjadi gol. Satu lainnya gagal karena membentur tiang.

Kemudian secara perlahan, sabar, dan terus berupaya keras, skuad Shin Tae-yong mampu mengejar ketertinggalan hingga berhasil menyamakan kedudukan.

Gelandang yang dipasang sebagai penyerang timnas U19 Indonesia, Braif Fatari, menjadi penyelamat skuad Shin Tae-yong dari kekalahan.

Berawal dari penetrasi Witan Sulaiman di sisi kanan penyerangan, Braif Fatari merangsek ke tengah kotak penalti.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Arab Saudi, Garuda Muda Merana di Babak Pertama

Witan yang melihat Braif Fatari tanpa pengawalan sontak mengumpan bola kepada pemain Persija Jakarta itu.

Kuasai sebentar, Braif Fatari kemudian sukses menjebol gawang Arab Saudi untuk gol ketiga timnas U19 Indonesia.

"Hari ini kami semuanya bekerja keras, meski tertinggal tiga gol kami sanggup mengejar," kata Braif Fatari dikutip laman resmi PSSI.

"Meski begitu, kami harus terus bekerja keras untuk hasil timnas U19 yang lebih ciamik lagi," tandas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com