Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dean Henderson Dinilai Belum Layak Kembali ke Manchester United

Kompas.com - 25/07/2020, 16:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kiper Leicester City, Kasper Schmeichel, menyebut belum saatnya bagi Dean Henderson untuk kembali ke Manchester United.

Dean Henderson menjalani musim kedua sebagai pemain pinjaman di Sheffield United.

Henderson yang sejatinya masih menjadi milik Manchester United membela Sheffield dengan status pinjaman sejak musim 2017-2018.

Pada musim ini, Henderson bermain apik bersama Sheffield di pentas Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris.

Sejauh ini, Henderson telah tampil dalam 35 pertandingan Liga Inggris dan mencatatkan 13 clean sheets alias nirbobol.

Baca juga: Setelah Dean Henderson, Jan Oblak Disebut Bisa Gantikan Posisi De Gea

Sheffield pun dibawanya nyaman menempati peringkat kedelapan Liga Inggris dan sempat bersaing untuk menembus zona Eropa.

Penampilan impresif Henderson membuatnya dijagokan mengisi posisi penjaga gawang utama Manchester United pada musim depan.

Performa kurang meyakinkan David de Gea yang hingga saat ini masih menjdi kiper nomor satu Man United menjadikan Henderson digadang-gadang bisa menggeser pemain asal Spanyol tersebut.

Namun, Kasper Schmeichel memiliki pendapat sendiri soal masa depan Henderson dan siapa yang lebih layak mengisi posisi kiper Manchester United saat ini.

Baca juga: Jelang Leicester Vs Man United, Schmeichel Sebut De Gea Masih Kiper Kelas Dunia

Menurut Schmeichel, De Gea masih yang terbaik di posisinya.

Anak dari Peter Schmeichel itu pun berharap Man United akan membiarkan Henderson bermain lebih lama di Sheffield sampai ia benar-benar siap mengisi posisi kiper utama tim berjulukan Setan Merah tersebut.

"Saya benar-benar berharap kepada seorang pemain seperti Dean Henderson yang musim ini bermain luar biasa," kata Schmeichel seperti dikutip dari Tribal Football, Sabtu (25/7/2020).

"Namun, saya berharap dia bermain satu atau dua musim lagi di Sheffield lalu dia akan benar-benar siap," ucapnya menambahkan.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Jadi Penyebah Payahnya David De Gea

"Untuk saat ini, David de Gea masih merupakan kiper kelas dunia. Itu adalah posisi tunggal dan Anda tidak boleh membuat kesalahan karena Anda akan dihukum jika melakukannya," tutur Schmeichel.

Dean Henderson bergabung dengan Manchester United pada 2011 saat usianya baru 14 tahun. Namun hingga kini, pemain kelahiran Whitehaven itu belum mendapat kesempatan bermain untuk tim utama Setan Merah.

Henderson yang kini berusia 23 tahun lebih banyak dipinjamkan ke klub lain seperti Stockport County (2016), Grimsby Town (2016-2017), Shrewsbury Town (2017-2018), dan Sheffield United dalam dua musim terakhir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com