Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Surat 'Cinta' Terakhir Leroy Sane untuk Manchester City

Kompas.com - 03/07/2020, 17:13 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pemain sayap asal Jerman, Leroy Sane, resmi berlabuh ke Bayern Muenchen pada Jumat (3/7/2020) WIB.

Bayern Muenchen meminang penyerang penuh kecepatan tersebut dari Manchester City dengan mahar senilai 60 juta euro atau sekitar Rp 978 miliar.

Kepastian kepindahan Sane itu mengakhiri cerita Sane dengan seragam Man City sejak tahun 2016.

Dia akan menulis lembaran baru di Bayern Muenchen setidaknya hingga Juni 2025, mengingat kontraknya selama lima tahun di salah satu tim hebat di Jerman tersebut.

Baca juga: Leroy Sane Resmi Berlabuh ke Bayern Muenchen

Empat tahun bersama Man City dan di bawah asuhan pelatih Pep Guardiola bukanlah waktu singkat.

Sane tak ingin lupa dengan jasa-jasa sang pelatih yang memolesnya ketika datang ke Man City di usianya yang masih 20 tahun.

"Terima kasih banyak untuk waktu luar biasa dan seluruh dukungan selama empat tahun terakhir," tulis Sane di Twitter.

"Itu adalah masa-masa yang sangat intens dan sukses yang takkan pernah saya lupakan."

Baca juga: Penampilan Buruk Robertson Lawan Man City Dikomentari Neville dan Owen

Bersama The Citizens, julukan Man City, dia sudah menyumbangkan 39 gol dan 49 assist dalam 135 penampilannya.

Sane juga pernah mencicipi dua gelar juara Liga Inggris, dan beberapa trofi Piala Liga maupun Piala FA.

"Kami memenangkan banyak pertandingan, mencetak banyak gol, memecahkan beberapa rekor dan merayakan tujuh trofi bersama."

"Terima kasih untuk seluruh penggemar, staf, dan rekan satu tim saya!"

Baca juga: Messi Ngambek dan Ingin Pergi dari Barcelona, Zidane Ikut Buka Suara

"Saya akan selalu menginan saat ini dengan sangat gembira dan bangga," tulis Sane.

"Terima kasih juga kepada pelatih saya yang telah menjadikan saya pemain yang lebih baik dan memiliki andil saat saya menerima penghargaan Pemain Muda PFA pada 2018."

"Saya sudah banyak belajar dan saya sangat bangga menjadi bagian dari perjalanan ini," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com