Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompak, Messi dan Ronaldo Cetak Gol Ke-700 dari Titik Putih

Kompas.com - 01/07/2020, 12:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Squawka

KOMPAS.com - Lionel Messi dan Cristano Ronaldo mencatatkan gol ke-700 mereka melalui eksekusi penalti.

Lionel Messi mencetak satu gol saat Barcelona bermain imbang 2-2 dengan Atletico Madrid pada pekan ke-33 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Rabu (1/7/2020) dini hari WIB.

Gol tersebut dibukukan La Pulga - julukan Messi - melalui titik putih.

Bagi Messi, torehan ke gawang Atletico Madrid terasa spesial karena merupakan gol ke-700 sepanjang karier seniornya di Barcelona dan timnas Argentina.

Baca juga: Perjalanan Karier Lionel Messi hingga Cetak 700 Gol

Rinciannya, 630 gol dipersembahkan untuk Barca, dan 70 lainnya untuk Tim Tango.

Setali tiga uang, Cristiano Ronaldo juga mencatatkan golnya yang ke-700 lewat eksekusi penalti.

Gol tersebut dicetak CR7 saat membela timnas Portugal melawan Ukraina di Kualifikasi Euro 2020, Selasa (15/10/2019)

Sayangnya, gol tersebut kurang sempurna lantaran timnas Portugal kalah 1-2 dari Ukraina.

Baca juga: Lionel Messi Cetak Gol Ke-700 Lewat Penalti ala Panenka

Megabintang Juventus itu sejauh ini sudah mencetak 729 gol untuk klub yang pernah ia bela dan timnas Portugal.

Meskipun Ronaldo lebih dulu menorehkan rekor tersebut, Messi ternyata lebih unggul.

Sebab, Messi membutuhkan pertandingan yang lebih sedikit dari Ronaldo untuk mengukir gol nomor 700.

Messi hanya membutuhkan 862 laga, sedangkan Ronaldo sampai 974 pertandingan.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Barcelona Vs Atletico Madrid, Panggung Gol Ke-700 Messi

Namun, yang pasti Messi dan Ronaldo kini menjadi dua pesepak bola aktif yang sanggup mencapai 700 gol.

Catatan itu membuat mereka masuk jajaran top skor dunia bersama para legenda macam Romario, Pele, Ferenc Puskas, hingga Gerd Mueller.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com