Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Cassano Ngamuk, Copot Jersey, dan Tantang Wasit di Tempat

Kompas.com - 20/05/2020, 19:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.com - Eks penyerang timnas Italia Antonio Cassano pernah meluapkan kemarahannya dalam suatu pertandingan.

Itu terjadi saat dirinya memperkuat Sampdoria melawan Torino di Stadion Luigi Ferraris, 2 Maret 2008, dalam lanjutan Serie A - kasta tertinggi Liga Italia - musim 2007-2008.

Awalnya, Cassano berhasil mencetak gol pada menit ke-52 untuk mengubah skor menjadi 2-2. Pada selebrasinya, ia menendang bendera sepak pojok.

Hal itu membuat wasit Nicola Pierpaoli tidak punya pilihan selain memberinya kartu kuning.

Baca juga: Penyesalan Terbesar Fabio Capello adalah Antonio Cassano

Itu merupakan kartu kuning ketujuh yang didapat Cassano pada musim tersebut.

Ketika laga menyisakan tujuh menit lagi, nasib sial menimpanya.

Ia melakukan pelanggaran kepada salah satu pemain Torino, Gianluca Comotto, hingga membuat Nicola Pierpaoli mengeluarkan kartu kuning keduanya.

Cassano pun marah karena menggangap dirinya tidak sengaja melanggar Comotto.

Cassano lantas mencopot jersey-nya seusai sang pengadil lapangan memberinya kartu merah.

Ia juga menantang Nicola Pierpaoli pada saat itu.

"Saya akan menunggu Anda di sini. Sekarang juga," teriak Cassano sambil ditahan para pemain lain di samping lapangan, sebagaimana dilansir dari Football Italia (20/5/2020).

Usai laga yang berakhir dengan skor 2-2 itu, Cassano dilarang tampil lima pertandingan dan didenda 20.000 euro.

Baca juga: Antonio Cassano: Lionel Messi adalah Federer, Jordan, dan Maradona

Sampdoria bahkan tidak peduli dan tidak mengajukan banding atas hukuman yang didapat sang striker.

Kendati demikian, Cassano sudah meminta maaf atas ulahnya tersebut.

"Saya minta maaf kepada semua orang," tulis Cassano setelah pertandingan.

"Saya segera mengerti bahwa saya melakukan kesalahan bodoh. Pada akhir pertandingan, saya meminta maaf kepada para penggemar dan rekan setim."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com