Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Conor McGregor Terima Tantangan Bertinju Oscar De La Hoya

Kompas.com - 08/05/2020, 14:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber MMA News

KOMPAS.com - Petarung Ultimate Fighting Championship (UFC), Conor McGregor, menerima tantangan bertinju dari Oscar De La Hoya.

Conor McGregor dikenal sebagai petarung bebas yang pernah merasakan berdiri di atas ring tinju.

Momen itu terjadi ketika McGregor menghadapi petinju asal Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr, Agustus 2017 lalu.

Pada duel yang berlangsung di T-Mobile Arena, Nevada, Amerika Serikat, McGregor takluk di hadapan Mayweather.

Baca juga: Terus Menghindar, Khabib Nurmagomedov Dinilai Takut Kalah dari Conor McGregor

Petarung berjulukan The Notorious itu dikalahkan Mayweather melalui Technical Knock Out (TKO) pada ronde ke-10.

Kekalahan itu ternyata tidak membuat McGregor kapok.

Buktinya, McGregor justru menerima tantangan bertinju dari peraih emas Olimpiade 1992 Barcelona, Oscar De La Hoya.

Hal itu bisa dilihat dari postingan di akun Twitter pribadi McGregor hari ini," Jumat (8/5/2020).

Baca juga: Bos UFC Sudah Atur Rencana bagi Conor McGregor

"Saya terima tantangan Anda, Oscar De La Hoya," tulis McGregor singkat.

Sebelumnya, De La Hoya berencana kembali naik ke atas ring setelah terakhir kali bertarung pada 2008 melawan Manny Pacquiao.

Oscar de la Hoya Oscar de la Hoya

Namun, pria yang kini berusia 47 tahun itu tidak menantang sesama rekan seprofesi untuk laga comeback-nya.

De La Hoya justru memilih McGregor, yang notabene adalah petarung seni bela diri campuran.

Baca juga: Tak Perlu Uang buat Pancing Khabib Nurmagomedov Lawan Conor McGregor

"Conor McGregor, saya menyukainya di octagon, saya menghormatinya, saya mengawasinya sepanjang waktu," kata petinju berjulukan The Golden Boy itu.

"Tetapi dalam tinju adalah cerita yang berbeda. Itu cerita yang lain lagi," ujarnya menambahkan.

De La Hoya pun optimistis bisa merobohkan McGregor dalam dua ronde

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com