Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Mundur, Ini Pencapaian Ratu Tisha Selama Jadi Sekjen PSSI

Kompas.com - 13/04/2020, 18:05 WIB
Ferril Dennys,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ratu Tisha Destria resmi mundur dari jabatannya sebagai Sekretaris Jenderal atau Sekjen PSSI pada Senin (13/4/2020).

Ratu Tisha mengumumkan mundur dari PSSI melalui sebuah surat yang diunggah di Instagram pribadinya pada Senin petang WIB.

Sekjen perempuan pertama PSSI itu berpesan kepada seluruh insan sepak bola nasional untuk tidak lelah mendukung sepak bola Indonesia.

“Jangan pernah berhenti untuk mendukung sepak bola Indonesia. Yakin selalu ada harapan bagi yang berdoa, selalu ada waktu yang tepat bagi yang bersabar dan selalu ada jalan bagi yang tidak pernah lelah berusaha,” kata Tisha seperti surat yang ditulisnya di akun Instagram @ratu.tisha, Senin (13/4/2020).

Dengan surat pengunduran diri itu, Ratu Tisha resmi mengakhiri kiprahnya selama lebih kurang tiga tahun bersama PSSI.

Ratu Tisha mulai menjabat sebagai Sekjen PSSI sejak Juli 2017.

Kala itu, Ratu Tisha ditunjuk oleh Ketua Umum PSSI periode 2016-2020, Edy Rahmayadi, untuk menggantikan sekjen sebelumnya, Adi Wellington.

Baca juga: Pernyataan Lengkap Ratu Tisha Saat Mundur dari Sekjen PSSI

 

Ketika Edy Rahmayadi mundur pada Januari 2019 dan digantikan Mochamad Iriawan (November 2019), Ratu Tisha masih dipercaya menjabat Sekjen PSSI.

 

Apa saja pencapaian yang sudah diraih Ratu Tisha selama menjabat Sekjen PSSI?

Pada 12 Februari 2019 lalu, Kompas.com dan BolaSport.com sempat mendapatkan kesempatan wawancara secara khusus dengan Ratu Tisha.

Wawancara khusus itu dilakukan di sebuah rumah sakit yang ada di Jakarta karena Ratu Tisha sedang menunggui salah satu orang tuanya yang sedang sakit.

Dengan wajah semringah walau terlihat ada kekelahan di rautnya, Ratu Tisha meladeni semua pertanyaan soal kariernya di sepak bola.

Pendiri Labbola ini pun bicara lantang soal komitmen dan siap kerja keras atas apa yang telah diembannya sekarang.

”Saya sebagai profesional muda bangga terpilih sebagai Sekjen PSSI, yang pemilihannya juga dilakukan secara pro serta melalui berbagai tahap," tutur Ratu Tisha.

"Saya juga punya komitmen untuk memajukan sepak bola Indonesia yang lebih baik,” ucap dia menambahkan.

Baca juga: Breaking News: Ratu Tisha Resmi Mundur dari PSSI

Soal spririt, Tisha juga mengatakan banyak hal yang membuatnya selalu bersemangat.

"Bagi saya, tak hanya dari dalam PSSI saja yang membuat saya selalu semangat,” ucap Tisha.

"Teman-teman media dan suporter adalah bagian penting dari pekerjaan ini. Jadi, saya tak punya alasan untuk patah semangat atas komitmen ini,” katanya menambahkan.

Tisha juga menegaskan, PSSI dalam membangun sepak bola Indonesia saat ini memiliki sejumlah harapan baru. Apalagi, PSSI banyak diisi profesional muda khususnya di kesekjenan yang dipimpinnya.

"Menurut saya, keluarga PSSI punya harapan baru. Mereka banyak yang profesional muda yang mampu berkarya lebih baik dan lebih kreatif,” tutur Tisha.

"Ini satu harapan yang tak boleh dipandang sebelah mata,” ucapnya tegas.

Soal isu Ratu Tisha hanya menjadi ’boneka’ sejumlah petinggi atau pemangku kebijakan sepak bola Indonesia, dia pun punya jawaban yang sangat gambling.

"Sebagai profesional muda, saya bergabung dengan PSSI dengan background yang enggak main-main,” ujar Tisha.

"Pada 2012, saya memutuskan untuk full berkarier di sepak bola. Bahkan, saya pun menempuh pendidikan selama dua tahun di Inggris, Italia, dan Swiss,” kata lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB).

Dari semua hal itu, menurut Tisha, dia dan para profesional muda lainnya di PSSI menghasilkan banyak inovasi baru.

Ratu Tisha pun menyebutkan kerja sama internasional untuk area pengembangan pelatih, pemain, dan wasit hasil dari usaha keras mereka.

Baca juga: Ratu Tisha, Sekjen Perempuan Pertama PSSI Itu Resmi Mundur...

 

"Kini, PSSI memiliki kerja sama dengan FA dari Jerman dan Australia, termasuk menjalankan FIFA Forward Program serta Garuda Select yang sekarang di Inggris,” kata Tisha.

"Itu semua buah dari inovasi baru para profesional muda yang diterjemahkan oleh kami di kesekjenan,” ucapnya.

Pada momen itu, Ratu Tisha juga menegaskan soal kasus pengaturan skor yang mencuat dan sering menyeret namanya.

"Saya tegaskan untuk sekali lagi, dalam kasus dugaan pengaturan skor dan masalah serupa yang berkembang lainnya, saya tegaskan, saya tidak terlibat,” ucap Tisha dengan penuh penegasan.

"Saya siap kerja sama dengan semua pihak yang ingin membantu sepak bola kita lebih baik lagi, dalam hal ini satgas (Satgas Antimafia Bola) dan kepolisian.”

"Saya siap kerja sama dengan mereka dalam asistensi untuk memerangi hal ini. Namun yang pasti, semua tak boleh patah harapan dan harus melewati semua ini dengan baik,” ujar Tisha menambahkan.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ratu Tisha Ungkap Pencapaiannya di PSSI" 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com