Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan FIFA soal Bursa Transfer dan Kontrak Pemain yang Terdampak Corona

Kompas.com - 08/04/2020, 10:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - FIFA memberikan pernyataan soal bursa transfer dan kontrak pemain yang terdampak pandemi virus corona.

Tertundanya kompetisi akibat pandemi virus corona menyebabkan kebingungan soal transfer dan kontrak pemain.

Bursa transfer musim panas, yang biasanya dibuka pada awal Juli, terancam tidak beroperasi sesuai jadwal.

Begitu juga dengan kontrak pemain. Jika merujuk pada aturan baku, para pemain yang habis masa kontraknya pada Juni 2020, bisa pergi dari klub secara gratis.

Itu artinya, para pemain tersebut bisa meninggalkan klub di tengah kompetisi yang masih berjalan.

Baca juga: Di Tengah Pandemi Corona, Muncul Skandal Suap Eks Pejabat FIFA

Hal itu disebabkan karena musim 2019-2020 yang belum jelas bakal selesai kapan akibat pandemi virus corona.

Berangkat dari masalah tersebut, Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA), memberikan pernyataan soal bursa transfer dan kontrak pemain.

Dilansir dari Goal, Rabu (8/4/2020), FIFA menyatakan bahwa pihaknya akan melonggarkan jadwal bursa transfer musim panas mendatang.

"Perlu penyesuaian terhadap regulasi dengan fakta dan situasi terkini. Dengan demikian, FIFA akan fleksibel dan memungkinkan jendela transfer dipindahkan pada masa akhir dan awal kompetisi berikutnya," demikian pernyataan FIFA.

Baca juga: FIFA Akan Perpanjang Musim 2019-2020 Tanpa Batas Waktu

Selain itu, FIFA juga membuat perubahan soal kontrak pemain.

FIFA menyatakan bahwa pemain yang kontraknya berakhir pada Juni 2020, akan diperpanjang oleh klub hingga musim 2019-2020 berakhir.

"Dengan tertundanya kompetisi, musim ini akan berakhir tidak sesuai jadwal. Maka dari itu, kontrak pemain diusulkan diperpanjang hingga musim ini benar-benar berakhir," lanjut pernyataan FIFA.

"Kebijakan itu juga berlaku bagi pemain yang baru mendantanagani kontrak dengan klub baru. Kontrak mereka baru akan aktif ketika musim depan benar-benar dimulai," bunyi pernyatan yang sama.

Baca juga: Presiden FIFA: Sepak Bola Akan Berbeda Setelah Krisis Corona

Terakhir, FIFA melalui Presiden Gianni Infantino meminta kerja sama dari tiap penyelenggara liga, klub dan pemain untuk menemukan kesepakatan serta solusi yang terbaik di tengah pandemi virus corona.

"Covid-19 menyebabkan dampak besar terhadap semua aspek kehidupan sepak bola. Untuk itu, FIFA mengharapkan kolaborasi yang baik dalam situasi seperti ini," jelasnya.

"Kami berharap upaya kolaboratif ini, di bawah kepemimpinan FIFA, dapat memberikan contoh positif tentang bagaimana sepak bola dapat bersatu dan menunjukkan persatuan, solidaritas," ucap Infantino mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com