Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Bek Liverpool Beri Wejangan kepada Harry Kane

Kompas.com - 04/04/2020, 16:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

KOMPAS.comHarry Kane disarankan untuk pindah ke klub yang lebih besar daripada bertahan di Tottenham Hotspur.

Harry Kane dikenal sebagai penyerang top dunia, dengan berbekal gelar top skor Premier League (2015-2016 dan 2016-2017) serta Piala Dunia 2018.

Namun, meski torehan golnya menawan, pemain asli Inggris tersebut belum sekalipun menyumbangkan trofi bagi klub atau negaranya.

Baca juga: Kegagalan-kegagalan Membuat Liverpool Berada di Jalur yang Benar

Di Tottenham, Harry Kane mentok hanya mengantarkan Spurs finis di posisi kedua Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2016-2017.

Untuk urusan bela negara, mantan pemain Willwall dan Norwich itu hanya sanggup membawa timnas Inggris ke semifinal Piala Dunia 2018.

Legenda hidup Liverpool Jamie Carragher pun menyarankan Harry Kane untuk segera pindah ke klub yang lebih besar agar dapat berprestasi.

Manchester United dan Manchester City berpotensi menjadi klub destinasi Kane selanjutnya.

"Selain dua klub Manchester, ke mana Kane akan hengkang? Seberapa layak dia pindah ke Etihad atau Old Trafford," tulis Carragher dalam kolom The Telegraph.

"Man City membutuhkan pengganti jangka panjang untuk Sergio Aguero, yang merupakan salah satu terbaik, namun Aguero kian mendekati usia 32 tahun."

"Saya menduga Man City cenderung menghabiskan banyak uang untuk penyerang berusia 20 tahunan," tulis Carragher yang kini bekerja sebagai pandit.

Carragher juga memberi wejangan kepada Harry Kane untuk tidak berlama-lama di Tottenham.

Baca juga: Demi Gelar Juara, Harry Kane Tak Segan Tinggalkan Tottenham Hotspur

"Kane berusia 27 tahun pada Juli nanti. Kami tidak tahu kapan jendela transfer berikutnya akan terbuka. Jika Kane tidak hengkang segera, situasinya semakin sulit baginya."

"Ketika pemain mencapai usia 28 tahun, secara psikologis pemain itu membuat perbedaan besar bagi klub. Mereka melihat pemain tersebut mendekati usia 30 tahun," tulis Carragher.

Baru-baru ini, Harry Kane memberikan kode bahwa ia bisa saja meninggalkan Tottenham.

"Saya mencintai Tottenham dan akan selalu begitu," ucap Kane.

"Namun, saya selalu mengatakan bahwa jika kami tidak membuat kemajuan ke arah yang benar maka saya bukanlah seseorang yang akan bertahan hanya untuk melihat itu," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com