Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fans Timnas Indonesia Raih Penghargaan Suporter Paling Aktif di Piala Asia 2023

KOMPAS.com - Pencapaian bersejarah timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 diikuti dengan catatan prestasi kelompok suporter Ultras Garuda Qatar.

Timnas Indonesia mengukir pencapaian bersejarah pada Piala Asia 2023 yang diselenggarakan di Qatar.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Skuad Garuda lolos ke fase gugur sebagai salah satu tim peringkat tiga terbaik.

Laju bersejarah timnas Indonesia itu kemudian dihentikan oleh Australia di babak 16 besar.

Berlaga di Stadion Jassim bin Hamad, Al Rayyan, pada Minggu (28/2/2024), Indonesia kalah 0-4 dari Australia.

Meski kiprah timnas Indonesia di Piala Asia 2023 berakhir dengan kekalahan telak dari Australia, ini merupakan sebuah pencapaian membanggakan.

Sebab, untuk kali pertama dalam sejarah Piala Asia, Indonesia mampu lolos ke fase gugur.

Selain itu, performa meyakinkan Marselino Ferdinan dkk saat jumpa tim-tim kuat macam Jepang dan Australia juga mendapat banyak pujian.

Kiprah bersejarah timnas Indonesia di Piala Asia 2023 itu lantas diikuti dengan ukiran prestasi kelompok suporter Ultras Garuda Qatar.

Salah satu kelompok pendukung timnas Indonesia itu mendapat penghargaan sebagai Suporter Paling Aktif di Piala Asia Qatar 2023 dari Fans Engangement Program LOC AFC.

Terpilihnya Ultras Garuda Qatar tak lepas dari kontribusi yang dilakukan selama Piala Asia 2023.

Mereka selalu hadir di stadion dan meneriakkan dukungan penuh tiap kali timnas Indonesia bertanding.

"Ada beberapa kriteria dalam pemilihan penghargaan ini. Salah satunya keaktifan suporter dalam memberikan dukungan kepada tim selama Piala Asia ini," kata salah satu anggota Ultras Garuda Qatar, Dadan Juarsa.

Ultras Garuda bisa melakukan itu karena mendapat dukungan dari Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Qatar, Persatuan Masyarakat Indonesia di Qatar (Permiqa), dan Indonesia Football Asociation in Qatar (IFQ).

"Selama Piala Asia dari sisi seni budanya kami aktif juga. Kami memiliki hubungan yang dekat dengan LOC karena kami aktif juga di luar stadion untuk memeriahkan Piala Asia ini," ucap Dadan.

Dadan menambahkan, Piala Asia 2023 menjadi momentum untuk bersatu memberikan dukungan terhadap perjuangan timnas Indonesia.

"Piala Asia ini merupakan momentum kami bersatu karena kami bisa bersama-sama menonton dan mendukung langsung Timnas Indonesia. Selama ini biasanya kami melihat para pemain tidak secara langsung," kata Dadan mengakhiri.

https://www.kompas.com/sports/read/2024/02/05/19370668/fans-timnas-indonesia-raih-penghargaan-suporter-paling-aktif-di-piala-asia

Terkini Lainnya

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Badminton
Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke