Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen MotoGP Usai Sprint Race GP Qatar: Bagnaia Vs Jorge Martin Kian Panas, Hanya Terpisah 7 Poin

KOMPAS.com - Persaingan perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023 antara Francesco Bagnaia dan Jorge Martin kian panas usai hasil sprint race Grand Prix Qatar.

Sprint race atau balapan cepat MotoGP Qatar 2023 dilangsungkan di Sirkuit Internasional Lusail, Doha, pada Minggu (19/11/2023) dini hari WIB.

Jorge Martin yang memulai balapan dari grid kelima berhasil memenangi sprint race MotoGP Qatar 2023.

Pebalap tim Prima Pramac Racing itu finis pertama setelah menuntaskan 11 lap dengan total waktu 20 menit 52,634 detik.

Jorge Martin unggul 0,391 detik atas Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing) yang menempati urutan kedua.

Sementara itu, podium ketiga sprint race MotoGP Qatar 2023 ditempati oleh pebalap Mooney VR46 Racing, Luca Marini.

Adapun Francesco Bagnaia yang menjadi pesaing Jorge Martin dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2023 menuntaskan balapan di posisi kelima.

Rider Ducati Lenovo Team itu finis dengan jarak 3,957 detik di belakang Martin.

Hasil sprint race MotoGP Qatar 2023 membuat Jorge Martin kembali memangkas jarak dengan Bagnaia.

Saat ini, Bagnaia memang masih memimpin klasemen MotoGP 2023 kategori pebalap dengan nilai 417.

Akan tetapi, kini ia cuma berjarak tujuh poin atas Jorge Martin yang menghuni peringkat kedua.

Dengan satu sari tersisa di Valencia plus balapan utama MotoGP Qatar 2023, persaingan antara Bagnaia dan Jorge Martin pun bakal semakin panas.

Sementara itu, peringkat tiga klasemen MotoGP 2023 dihuni oleh Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing) yang mengoleksi 323 poin.

Secara matematis, peluang juara Bezzecchi sudah tertutup. Persaingan menuju singgasana juara MotoGP 2023 kini hanya menyisakan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin.

Berikut klasemen lima besar MotoGP 2023 usai sprint race GP Qatar.

Klasemen MotoGP 2023

  1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) - 417
  2. Jorge Martin (Prima Pramac Racing) - 410
  3. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing) - 323
  4. Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing) - 257
  5. Johann Zarco (Prima Pramac Racing) - 200

*Klik tautan ini untuk melihat klasemen lengkap MotoGP 2023 >> KLIK DI SINI

https://www.kompas.com/sports/read/2023/11/19/04370698/klasemen-motogp-usai-sprint-race-gp-qatar-bagnaia-vs-jorge-martin-kian

Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke