Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KSAD Dudung Abdurachman Ingin Kejurnas Piala KASAD XIV/2023 Lahirkan Pejudo Andal

Event ini berlangsung di Hall Basker Komplek Gelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta pada Sabtu (7/10/2023).

Acara pembukaan kejurnas judo ini dihadiri 663 pejudo dari 24 provinsi dan Anggota TNI-Polri.

Hadir pula Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo dan Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI) Letjen TNI Maruli Simanjuntak.

Dalam sambutannya, KSAD Dudung Abdurachman berharap Kejurnas Judo Piala KASAD XIV/2023 melahirkan pejudo-pejudo andal yang mampu membawa nama baik bangsa dan negara di tingkat internasional.

Sementara itu Ketua Umum PB PJSI Maruli Simanjuntak mengumumkan, PB PJSI telah menurunkan tim talentscouting di Kejurnas Judo Piala KASAD XIV/2023.

Tujuannya, mengidentifikasi atlet-atlet junior berpotensi yang akan dibina di pusat pelatihan nasional (pelatnas) di Padepokan Judo Indonesia (PJI) Ciloto, Bogor, Jawa Barat.

Regenerasi ini dianggap penting untuk membangun prestasi judo Indonesia di masa mendatang dan melahirkan pejudo junior yang dapat bersaing di tingkat internasional.

Ketua Panitia Pelaksana Piala KASAD XIV/2023, Kolonel Inf Albert Simanjuntak, menambahkan, Kejurnas ini berlangsung hingga 10 Oktober 2023. Nomor yang dipertandingkan meliputi kelompok kadet, junior, senior, dan TNI-Polri.

Khusus pertandingan kelompok senior akan ada poin tambahan dalam upaya meraih tiket ke Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh-Sumut.

"Peserta telah menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam mengikuti Piala KASAD XIV/2023, terutama dalam pertandingan kelompok senior yang memiliki dampak besar terhadap PON 2024 di Aceh-Sumut," ujar Albert Simanjuntak.

Ia pun menjelaskan bahwa 663 peserta terdiri dari 447 kelompok umum dan 216 TNI-Polri dari 60 kesatuan.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/10/08/06310018/ksad-dudung-abdurachman-ingin-kejurnas-piala-kasad-xiv-2023-lahirkan

Terkini Lainnya

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

Sports
Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Internasional
Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Latih Bayern, Kompany Bakal Rekrut 4 Pemain Ini

Bundesliga
Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Indonesia Finis Ke-5 dalam Asian Relays Championships 2024, Persiapan SEA Games 2025

Olahraga
Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke