Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil dan Klasemen Liga 1: Pita Hitam di Lengan, Banjir Kartu Merah di Lapangan

KOMPAS.com - Empat laga pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 diwarnai kartu merah. Para pemain yang bertanding pada pekan ini juga memakai pita hitam di lengan mereka untuk memperingati satu tahun Tragedi Kanjuruhan yang akan jatuh pada Minggu (1/10/2023).

Sebanyak lima pertandingan lanjutan pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 digelar pada Sabtu (30/9/2023) sore dan malam WIB.

Dua laga yang dilangsungkan sore hari ini adalah Arema FC vs PSS Sleman dan Dewa United vs Persebaya Surabaya.

Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Arema FC berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1.

Gustavo Almeida menandai comeback-nya dengan mencetak dua gol bagi Arema FC, semuanya melalui sepakan penalti.

Laga tersebut diwarnai oleh kartu merah untuk bek tengah PSS Sleman, Thales Lira pada menit ke-67.

Sementara itu pada pertandingan lainnya yang dilaksanakan di Stadion Indomilk Arena, tuan rumah Dewa United bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Persebaya Surabaya.

Persebaya lebih dulu unggul lewat gol Ripal Wahyudi pada menit ke-17. Namun, Dewa United bisa membalas melalui sundulan Majed Osman pada menit ke-45+6.

Laga Dewa United vs Persebaya itu juga diwarnai kartu merah untuk pemain tim tamu.

Bek kanan Persebaya, Arief Catur Pamungkas, diganjar kartu merah langsung setelah menyikut bagian kepala belakang Ady Setiawan.

Pekan banjir kartu merah dilengkapi oleh duel sengit Persis Solo vs Persija Jakarta di Stadion Manahan.

Persija lebih dulu memimpin berkat gol Oliver Bias saat laga belum genap dua menit. Persis Solo kemudian membalas lewat sundulan Sutanto Tan pada menit ke-32.

Sebelum jeda, Jaimerson Xavier mendapat kartu kuning kedua yang berujung kartu merah.

Kalah jumlah pemain, Persis justru bisa menambah gol melalui aksi Althaf Indie pada menit ke-50. Namun, Persija selamat dari kekalahan berkat gol Aji Kusuma menit ke-79.

Sebelumnya, laga Bali United vs Persikabo 1973 yang tuntas dengan skor 2-0 juga diwarnai kartu merah untuk Novri Setiawan.

Adapun laga lainnya di Stadion Jatidiri, PSIS Semarang sukses menumbangkan sang juara musim lalu, PSM Makassar dengan skor 2-1.

Kemenangan itu membuat PSIS Semarang naik ke peringkat ketiga dengan nilai 24.

Sementara itu, posisi puncak klasemen Liga 1 masih dikuasai Madura United yang belum memainkan pertandingan pekan ke-14.

Madura United memuncaki klasemen sementara Liga 1 2023-2024 dengan raihan 27 poin, unggul dua poin atas Borneo FC Samarinda yang menghuni peringkat kedua.

Berikut hasil dan klasemen Liga 1 2023-2024 sampai pekan ke-14, Sabtu (30/9/2023).

https://www.kompas.com/sports/read/2023/09/30/21252218/hasil-dan-klasemen-liga-1-pita-hitam-di-lengan-banjir-kartu-merah-di

Terkini Lainnya

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke