Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Basket Putri Indonesia Juara FIBA Asia Cup 2023 Divisi B, Sejarah Kembali Tercipta

KOMPAS.com - Timnas basket putri Indonesia kembali mengukir sejarah. Kali ini, Srikandi Basket Merah Putih berhasil menjuarai FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B.

Timnas basket putri Indonesia besutan Marlina Herawan mencatatkan hasil gemilang pada ajang FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand.

Indonesia sukses menjadi juara FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B usai mengalahkan Iran 55–54 pada partai final, Sabtu (19/8/2023) sore WIB.

Tim Merah Putih sebenarnya selalu tertinggal pada dua kuarter awal.

Pada kuarter pertama, anak asuh Marlina Herawan tertinggal 12-16. Kemudian apda kuarter kedua, Henny Sutjiono dkk kembali tertinggal 24-25.

Kebangkitan Indonesia diawali pada kuarter ketiga selepas jeda.

Tim Merah Putih menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 43–39.

Pada kuarter keempat, Iran coba mengejar. Akan tetapi, Indonesia bisa mempertahankan keunggulan dan akhirnya menang tipis 55–54.

Hasil tersebut tak hanya membuat timnas basket putri Indonesia menjuarai FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B.

Kemenangan atas Iran juga membawa tim Merah Putih lolos ke FIBA Asia Womens Cup Divisi A untuk kali pertama.

Indonesia memang menunjukkan performa impresif sejak babak penyisihan.

Tergabung di Grup A, Indonesia menyapu bersih tiga laga dengan kemenangan yaitu atas Mongolia (69-52), Malaysia (60-55), dan Iran (65-56).

Di semifinal, Indonesia kembali tampil luar biasa dengan menundukkan Thailand 65-57.

Pada partai puncak, Iran yang pernah dikalahkan di fase grup kembali dibuat bertekuk lutut.

Gelar juara FIBA Asia Womens Cup 2023 Divisi B dan promosi ke Divisi A menjadi catatan bersejarah kedua yang dibuat timnas basket putri Indonesia tahun ini.

Sebelumnya, Srikandi Basket Merah Putih juga sukses meraih medali emas SEA Games 2023 Kamboja.

Itu adalah medali emas pertama timnas basket putri Indonesia di panggung SEA Games.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/19/20272708/timnas-basket-putri-indonesia-juara-fiba-asia-cup-2023-divisi-b-sejarah

Terkini Lainnya

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Como 1907 Incar Kerja Sama dengan AC Milan dan Klub Serie A

Liga Indonesia
Orlando City Vs Inter Miami: Messi 'Hilang', Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Orlando City Vs Inter Miami: Messi "Hilang", Suarez Buntu, The Herons Tertahan

Liga Lain
Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Jawaban Como soal Jalani Pramusim di Indonesia Usai Promosi ke Serie A

Liga Italia
3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

3 Fakta Kemenangan Madura United atas Borneo FC di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Kontroversi Perayaan Juara Allegri, Isyarat Tangan Desak Seseorang Pergi

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke