Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Buru Tiket Olimpiade 2024, Perbasi Kirim 11 Pemain ke Suriah

KOMPAS.com - Pengurus Pusat (PP) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) melalui Badan Tim Nasional (BTN) telah menentukan 11 pemain yang bertanding dalam ajang Pra Kualifikasi Olimpiade 2024 di Syria.

Ke-11 pemain Indonesia yang akan berlaga itu ialah Yudha Saputera, Widyanta Putra Teja, Althof Dwi Satrio, Mohamad Arighi, Juan Laurent, Kelvin Sanjaya, Marques Bolden, Hendrick Xavi Yonga, Antoni Erga, Reza Guntara, dan Pandu Wiguna.

Tiga nama terakhir dalam daftar di atas merupakan pendatang baru di timnas Indonesia untuk ajang internasional besutan Milos Pejic sebagai pelatih kepala.

Nantinya, Pejic akan dibantu oleh Yohannis Winar dan Wahyu Widayat Jati sebagai asisten pelatih dari timnas Indonesia yang terbang ke Suriah.

Manajer timnas Indonesia, Jeremy Imanuel Santoso, menuturkan bahwa 11 pemain ini akan terbang ke Suriah pada Rabu (9/8/2023), dengan penerbangan dilakukan dari ke Lebanon.

Setelahnya, timnas Indonesia akan melanjutkan perjalanan dengan travel menggunakan bus via Beirut ke Damaskus.

"Perjalanan darat kurang lebih dua jam. Estimasinya, para pemain akan sampai di Lebanon jam 9 malam," kata Jeremy dalam siaran pers yang diterima oleh Kompas.com.

Jeremy melanjutkan bahwa perjalanan timnas ke Suriah merupakan langkah pertama dari bola basket Indonesia menuju Olimpiade 2024 Paris.

Indonesia berada dalam Grup B Pra Kualifikasi Olimpiade 2024 Paris Zona Asia, tergabung dengan Suriah selaku tuan rumah, Kazakhstan, dan Arab Saudi.

Adapun satu grup lainnya, Grup A terdiri atas negara Asia lainnya seperti Korea Selatan, Taiwan, India, dan Bahrain.

Bila Indonesia berhasil menang dalam Pra Kualifikasi Olimpiade, skuad besutan Milos Pejic akan lolos ke babak kualifikasi Olimpiade 2024 sebagai perwakilan dari Asia.

"Ini kompetisi penting untuk kita," katanya.

Terkait nama-nama yang dipanggil dalam ajang ini, Jeremy menjelaskan bahwa ke-11 pemain itu merupakan pemain terbaik saat ini yang pas untuk membawa nama Indonesia di Suriah.

"Banyak pemain alami cedera dan beberapa ada yang halangan karena alasan personal. Pemain dengan status cedera seperti Agassi Goantara, Arki Dikania Wisnu, Andakara Prastawa, Brandon Jawato, dan Vincent Kosasih sedang jalani operasi lasik," katanya.

"Kemudian, ada beberapa pemain sedang ada kegiatan personal, jadi berhalangan hadir di Pra Kualifikasi ini," ucap manajer timnas Indoensia itu.

Jeremy pun menganggap ajang turnamen ini dapat menjadi ajang bagi para pemain-pemain debutan seperti Antoni, Wiguna, dan Reza untuk unjuk kemampuan bagi Indonesia.

"Namun, kondisi ini menjadi kesempatan bagi para pemain yang sebelumnya belum dipanggil timnas untuk ajang internasional menunjukkan diri," kata Jeremy.

"Ajang ini momentum pemain yang belum pernah dipanggil timnas seperti Antoni Erga, Pandu Wiguna, dan Reza Guntara untuk memberikan kontribusi dan memperlihatkan kemampuan di level internasional," katanya.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/09/15300058/buru-tiket-olimpiade-2024-perbasi-kirim-11-pemain-ke-suriah

Terkini Lainnya

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke