Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Piala Dunia Wanita 2023: Kolombia, Jamaika, dan Maroko Memburu Sejarah

KOMPAS.com - Jadwal Piala Dunia Wanita 2023 hari ini bakal menyajikan dua laga sisa babak 16 besar. Tiga tim yakni Kolombia, Jamaika, dan Maroko memburu catatan bersejarah.

Enam tim telah memastikan tempat di perempat final Piala Dunia Wanita 2023 yaitu Spanyol, Belanda, Jepang, Swedia, Australia, dan Inggris.

Di perempat final, Spanyol akan melawan Belanda. Sementara itu, Jepang bersua Swedia.

Adapun Australia dan Inggris masih menunggu lawan mereka dari babak 16 besar.

Australia bakal menghadapi pemenang laga Perancis vs Maroko di perempat final, sedangkan Inggris bertemu pemenang duel Kolombia vs Jamaika.

Panggung para pemburu sejarah

Dua laga sisa babak 16 besar Piala Dunia Wanita 2023 bakal digelar hari ini, Selasa (8/8/2023).

Duel Kolombia vs Jamaika akan dilangsungkan di Stadion AAMI Park, Melbourne, pada pukul 15.00 WIB.

Kolombia dan Jamaika di ambang catatan bersejarah. Sebelumnya, mereka belum pernah melaju sampai perempat final Piala Dunia Wanita.

Dalam dua partisipasi sebelumnya, Kolombia terhenti di fase grup edisi 2011 lalu gugur di babak 16 besar edisi 2015.

Di lain sisi, Jamaika melakoni turnamen kedua beruntun setelah edisi 2019. Empat tahun lalu di Perancis, kiprah The Reggae Girlz langsung terhenti di fase grup.

Kini, salah satu di antara Kolombia dan Jamaika dipastikan bakal mengukir sejarah lolos ke perempat final Piala Dunia Wanita untuk kali pertama.

Pada pertandingan lainnya, laga Perancis vs Maroko bakal dilaksanakan di Coopers Stadium, Adelaide, pada pukul 18.00 WIB.

Maroko adalah tim debutan pada Piala Dunia Wanita edisi tahun ini.

Pada penampilan perdananya, Maroko sukses lolos ke fase gugur sebagai runner-up Grup H di bawah Kolombia.

Sempat digulung enam gol tanpa balas oleh Jerman pada laga pembuka, Maroko berhasil bangkit dengan menundukkan Korea Selatand dan Kolombia pada dua laga berikutnya.

Kini, ujian berikutnya yang harus dihadapi Maroko adalah Perancis, semifinalis Piala Eropa tahun lalu dan punya rekor selalu lolos ke perempat final Piala Dunia Wanita dalam tiga edisi terakhir.

Berikut jadwal pertandingan Piala Dunia Wanita 2023 hari ini.

Selasa (8/8/2023)

  • 15.00 WIB - Kolombia vs Jamaika
  • 19.00 WIB - Perancis vs Maroko

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/08/11300078/jadwal-piala-dunia-wanita-2023--kolombia-jamaika-dan-maroko-memburu

Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke