Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Formula E Jakarta 2023: Balapan Ke-2 Sore Ini, Menanti Penakluk Sirkuit Ancol Berikutnya

KOMPAS.com - Balapan kedua Formula E Jakarta 2023 yang sekaligus menjadi seri ke-11 musim 2022-2023 bakal digelar sore ini. Para pebalap akan bersaing untuk menjadi penakluk Sirkuit Ancol berikutnya.

Double-header Formula E Jakarta 2023 akan ditutup dengan balapan seri ke-11 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada Minggu (4/6/2023) sore ini.

Sebelumnya pada Sabtu (3/6/2023), telah dilangsungkan balapan pertama yang merupakan seri ke-10 musim ini.

Pada balapan pertama kemarin, Pascal Wehrlein dari tim Porsche tampil sebagai pemenang.

Wehrlein yang pernah menjadi rekan setim Rio Haryanto di tim Formula 1, Manor Racing, finis pertama dengan total waktu 42 menit 21,995 detik.

Di belakang Wehrlein ada Jake Dennis dari tim Andretti yang hanya berjarak 0,447 detik.

Posisi tiga besar balapan putaran ke-10 Formula E 2023 di Jakarta menjadi milik pebalap tim Maserati, Maximilian Gunther.

Gunther finis ketiga dengan total waktu 42 menit 23,408 detik. Ia finis 1,413 detik di depan sang juara dunia musim lalu, Stoffel Vandoorne.

Usai merampungkan balapan seri ke-10, para pebalap Formula E selanjutnya akan kembali tancap gas di Sirkuit Ancol untuk melakoni race ke-11 musim ini.

Jadwal Formula E Jakarta 2023 hari ini akan dimulai dengan sesi latihan bebas atau free practice ketiga (FP3) pada pukul 08.05 sampai dengan 08.55 WIB.

Setelah melahap sesi FP3, para pebalap akan menjalani kualifikasi pada pukul 10.40 sampai 11.55 WIB.

Adapun balapan seri ke-11 musim ini bakal dilaksanakan mulai pukul 15.03 WIB.

Berdasarkan hasil balapan ke-10 kemarin, posisi puncak klasemen Formula E 2023 masih dikuasai oleh Nick Cassidy.

Cassidy berhasil menambah tujuh poin usai finis ketujuh pada balapan ke-10. Tambahan tujuh poin itu membuat dia tetap bertengger di puncak klasemen dengan nilai 128.

Namun, Cassidy kini hanya berjarak dua poin dari Pascal Wehrlein yang sukses memenangi balapan seri 10.

Posisi tiga besar klasemen Formula E 2023 dilengkapi oleh pebalap Jake Dennis yang mengoleksi 114 poin.

Berikut adalah jadwal Formula E Jakarta 2023 untuk balapan seri ke-11.

Jadwal Formula E Jakarta 2023

Seri 11

Minggu (4/6/2023)

  • 08.05-08.55 WIB - Free Practice 3
  • 10.40-11.55 WIB - Kualifikasi
  • 15.03-16.30 WIB - Balapan putaran ke-11

https://www.kompas.com/sports/read/2023/06/04/06000068/jadwal-formula-e-jakarta-2023--balapan-ke-2-sore-ini-menanti-penakluk

Terkini Lainnya

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Jay Idzes Dominan, Pintu Venezia ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Madura United Vs Persib Bandung, Siap Ambil Risiko demi Gelar Juara

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Madura United Vs Persib

Liga Indonesia
DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

DXI 2024 Resmi Dibuka, Ajang Promosi Wisata Indonesia Lewat Olahraga Ekstrem

Sports
Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Madam Pang Ingin Mengikuti Jejak Erick Thohir untuk Perkuat Thailand

Sports
Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Gerard Pique Diinvestigasi karena Kasus Korupsi di Spanyol

Liga Spanyol
Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Madura United Vs Persib, Madura United Tampil All Out 100 persen

Liga Indonesia
Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Saat Sancho Sulit Pulih dari Serangan Rasis di Final Euro 2020...

Internasional
Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Tim Atletik Indonesia Berprestasi di China, Raih 2 Medali

Sports
Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Head to Head Madura United Vs Persib, Maung Perkasa di Kandang Sape Kerrab

Liga Indonesia
Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Jawaban PSSI soal Isu Hubungan Shin Tae-yong dan Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Venezia Ditahan Cremonese, Kans Jay Idzes dkk ke Serie A Masih Terbuka

Liga Italia
Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Singapore Open 2024: Kans Fajri Revans, Gregoria Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Cavani Pensiun dari Timnas Uruguay Jelang Copa America 2024

Internasional
Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Madura United Vs Persib Bandung, Bojan Hodak: Fokus, seperti Masih 0-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke