Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Pilih Klub Baru Sebelum Laga Timnas Indonesia Vs Argentina?

KOMPAS.com - Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, disebut akan menentukan masa depannya dalam beberapa hari ke depan. 

Timnas Argentina besutan Lionel Scaloni dijadwalkan melakoni dua laga uji coba di Asia pada FIFA Matchday, Juni mendatang.

Kampiun Piala Dunia 2022 itu akan menggelar laga uji tanding kontra Australia di Beijing, China, pada 15 Juni 2023.

Kemudian, setelah dari China, skuad La Albiceleste akan terbang ke Jakarta untuk melakoni pertandingan berikutnya melawan timnas Indonesia.

Adapun laga timnas Indonesia vs Argentina tersebut bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni 2023.

Nama Lionel Messi termasuk dalam salah satu bintang yang diboyong timnas Argentina untuk dua laga uji coba di Asia.

Selain Messi, nama-nama top lainnya seperti kiper Emiliano Martinez dan winger Angel Di Maria juga turut dibawa dalam tur Asia kali ini.

Misteri masa depan Messi

Menjelang tur Asia bersama timnas Argentina, sang megabintang Lionel Messi masih diselimuti misteri soal masa depannya.

Kontrak Messi di Paris Saint-Germain (PSG) akan selesai pada akhir Juni 2023. Penyerang berusia 35 tahun itu hampir pasti tidak akan meneken kontrak baru bersama klub juara Liga Perancis 2022-2023 tersebut.

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Selasa (30/5/2023) menyampaikan bahwa Messi akan menentukan masa depannya dalam beberapa hari ke depan.

"Lionel Messi ingin membuat keputusan tentang masa depannya pada hari-hari mendatang," tulis Romano di Twitter.

Lantas apakah itu berarti Messi akan memilih pelabuhan barunya sebelum membela timnas Argentina menghadapi Australia dan Indonesia?

Menurut Romano, hal itu tidak menjamin bahwa Messi akan mengumumkan klub barunya dalam waktu dekat.

Namun, pemenang tujuh trofi Ballon d'Or itu diyakini ingin memilih klub masa depan secepatnya.

Hingga saat ini, Barcelona menjadi klub terdepan untuk menggaet Messi. Kubu Barca secara terang-terangan berambisi memulangkan La Pulga ke Camp Nou.

Akan tetapi, ambisi Barcelona membawa kembali Messi ke Spanyol masih terganjal peraturan Financial Fair Play (FFP).

Sementara itu, tawaran untuk Messi juga datang Arab Saudi. Al Hilal disebut siap membayar La Pulga dengan gaji 400 juta euro per tahun.

Selain Barcelona dan Al Hilal, klub MLS Inter Miami dan tim-tim Premier Leagua juga disebut menjadi opsi untuk masa depan Lionel Messi.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/05/30/16000068/messi-pilih-klub-baru-sebelum-laga-timnas-indonesia-vs-argentina-

Terkini Lainnya

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Disembunyikan di Tempat Rahasia

Liga Indonesia
Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Man United Terancam Dilarang Main di Liga Europa Musim Depan

Liga Inggris
Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Saat Rashford Berhenti Main Media Sosial demi Kesehatan Mental

Liga Inggris
Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Final Liga Champions Bikin Ancelotti Stres, Don Carlo Perlu Salmon dan Pasta

Liga Champions
Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Ahsan/Hendra Vs Fikri/Bagas, Gregoria Siap Beraksi

Badminton
Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga Rp 250.000

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke