Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Permohonan agar David Jacobs Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan

KOMPAS.com - Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PP PTMSI) Komjen Pol (Purn) Oegroseno menyampaikan permohonan agar David Jacobs bisa dimakamkan di Taman Makam Pahlawan.

Oegroseno menyampaikan permohonan tersebut melalui Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo.

Dia berharap Menpora Dito Ariotedjo bisa mengusulkan kepada Presiden Republik Indonesia Joko Widodo agar menjadikan Taman Makam Pahlawan sebagai peristirahatan terakhir David Jacobs.

Pasalnya, menurut Oegroseno, David Jacobs telah berulang kali mengharumkan nama bangsa dan negara Indonesia di pentas dunia melalui olahraga tenis meja.

"Prinsipnya Pak Menpora bisa mengusulkan kepada pemerintah pusat dalam hal ini Presiden RI Bapak Joko Widodo agar almarhum David Jacobs mendapatkan gelar kehormatan Putera Terbaik Bangsa," kata Oegroseno dalam rilis yang diterima KOMPAS.com, Sabtu (29/4/2023).

"David Jacobs berhak mendapatkan Bintang RI atau Bintang Maha Putera sehingga berhak pula dimakamkan di Taman Makam Pahlawan," ujar Oegroseno.  

David Jacobs (45) merupakan atlet paratenis meja andalan Indonesia yang telah menorehkan segudang prestasi di tingkat dunia.

Dia dilaporkan meninggal dunia di Jakarta pada Jumat (28/4/2023) pagi WIB.

Sebelumnya, David Jacobs sempat ditemukan tak sadarkan diri di pinggir rel kereta api jalur Stasiun Gambir-Stasiun Juanda km 4+700 pada Kamis (27/4/2023).

Hal itu memunculkan banyak pertanyaan di balik meninggalnya David Jacobs.

Kini, kasus meninggalnya David Jacobs pun tengah berada dalam penangan intensif dari pihak kepolisian.

Menurut Oegroseno, David Jacobs layak mendapatkan penghargaan istimewa setelah mengukir banyak prestasi untuk Indonesia.

Oegroseno juga mengatakan bahwa David Jacobs memiliki daya juang yang bisa menginspirasi generasi muda di Tanah Air.

"Dengan kemampuan fisiknya yang terbatas, almarhum menunjukkan semangat juangnya untuk mengharumkan nama bangsa dan negara di ajang pertandingan internasional," kata Oegroseno.

"Ini menjadi inspirasi bagi generasi muda bangsa," ujar pria yang juga menjabat Wakil Presiden Federasi Tenis Meja Asia Tenggara tersebut.

Daftar prestasi David Jacobs di level internasional

Paralimpiade:

  • Medali perunggu - Paralimpiade London 2012
  • Medali perunggu - Paralimpiade Tokyo 2020 

Asian Para Games:

  • Medali emas - Asian Para Games Incheon 2014 (perorangan kelas 10)
  • Medali emas - Asian Para Games Jakarta 2018 (perorangan kelas 10)
  • Medali emas - Asian Para Games Jakarta 2018 (ganda kelas 10)
  • Medali perak - Asian Para Games Incheon 2014 (ganda kelas 10)
  • Medali perunggu - Asian Para Games Guanzhou 2010 (perorangan kelas 10)  

Kejuaraan Asia:

  • Medali emas - Kejuaraan Asia Amman 2015 (perorangan kelas 10)
  • Medali emas - Kejuaraan Asia Taichung 2019 (beregu kelas 10)
  • Medali perak - Kejuaraan Asia Beijing 2013 (perorangan kelas 10)
  • Medali perak - Kejuaraan Asia Beijing 2013 (beregu kelas 10)
  • Medali perak - Kejuaraan Asia Taichung 2019 (perorangan kelas 10)

https://www.kompas.com/sports/read/2023/04/29/06400008/permohonan-agar-david-jacobs-dimakamkan-di-taman-makam-pahlawan

Terkini Lainnya

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke