Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Sriwijaya FC Setuju Liga 2 Dihentikan

KOMPAS.com - Sriwijaya FC memiliki pandangan tersendiri terkait keputusan PSSI yang menghentikan Liga 2 2022-2023 ketika kompetisi tersebut sudah berjalan beberapa pekan.

Beberapa tim Liga 2 2022-2023 berharap PSSI melanjutkan kompetisi sesuai dengan janji Ketua Umum PSSI yang baru, Erick Thohir, sebelum terpilih.

Namun, Erick Thohir dan jajarannya di PSSI tak bisa membuat Liga 2 berlanjut. Sebagai gantinya, kasta kedua Indonesia itu bakal memulai kembali dengan musim baru pada November 2023 mendatang.

PSSI kemudian menjelaskan rencananya sebagai salah satu solusi Liga 2 berhenti ketika mengundang perwakilan klub Liga 1-2 dalam acara Sarasehan PSSI di Surabaya, Sabtu (4/3/2023), yakni mini turnamen atau turnamen pramusim.

Turnamen tersebut rencananya berlangsung pad Juli-September 2023.

Perwakilan Sriwijaya FC sekaligus sang manajer klub, Hendri Zainuddin, menuturkan sepakat dengan penghentian Liga 2 2022-2023.

Alasannya karena keputusan Liga 2 berhenti berasal dari kesepakatan bersama.

"Itu keputusan bersama seluruh peserta klub Liga 2 yang menyepakati tidak dilanjutkannya Liga 2 itu," kata Hendri, Minggu (5/3/2023).

"Kesepakatan tidak dilanjutkan Liga 2 2022 itu kesepakatan bersama klub-klub, bukan inisiasi."

"Jadi memang, Pak Erick Thohir itu memberikan kita waktu untuk merumuskan apakah lanjut atau tidak, dan diputuskan bersama oleh seluruh peserta untuk tidak melanjutkan, karena memang kondisi waktu yang mepet, kita mau puasa dan lebaran, Liga 1 juga sudah mau habis, musim baru mau mulai, mau ada Piala Dunia (U20) juga," tuturnya.

Hendri menjelaskan, keputusan PSSI berdasarkan diskusi dengan klub-klub Liga 2. Sehingga, bukan arahan langsung dari Ketum PSSI.

"Jadi kita sepakat untuk berhenti. Mulai musim baru (November) juga kesepakatan kita supaya ada waktu untuk mempersiapkan, termasuk mempersiapkan operator Liga 2," terang Hendri.

"Ya, ini kesepakatan klub Liga 2 yang kemudian di-oke-in sama pak Erick (Thohir), jadi jangan dibalik,” pungkasnya.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/03/05/18400048/alasan-sriwijaya-fc-setuju-liga-2-dihentikan

Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke