Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Denmark Open 2022: Rehan/Lisa Takluk dari Unggulan Asal China

KOMPAS.com - Salah satu pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, harus mengakhiri perjalanan mereka di ajang Denmark Open 2022.

Rehan/Lisa kalah dari unggulan ketiga asal China, Zhang Si Wei/Huang Ya Qiong, lewat straight game atau dua gim langsung dengan skor akhir 11-21 dan 11-21.

Babak 32 besar Denmark Open 2022 tersebut berlangsung di Jyske Bank Arena, Odense, Rabu (19/20/2022) malam WIB.

Hasil Denmark Open 2022 tersebut membuat wakil Indonesia di sektor ganda campuran menyisakan satu wakil, yakni Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Hingga artikel ini ditayangkan, Rinov/Pitha belum beraksi pada babak 32 besar Denmark Open 2022 melawan wakil India, Ishaan Batnagar/Tanisha Crasto.

Jalannya Pertandingan

Gim 1

Agresivitas Zhang Si Wei/Huang Ya Qiong langsung terlihat sejak awal gim pertama. Mereka menekan pasangan Indonesia dari segala sisi.

Serangan bertubi-tubi tak henti-hentinya diberikan oleh ganda campuran asal China itu.

Rehan/Lisa sempat unttul 5-2, tetapi langsung dibalas dengan tujuh poin beruntun. Zhang/Huang memimpin pada interval pertama dengan jarak cukup jauh, 11-6.

Rehan/Lisa sejatinya sempat membuat lawan tertekan, tetapi penyelesaian akhir mereka sering eror.

Sementara wakil China minim melakukan kesalahan. Hasilnya, mereka menang 21-11 pada gim pertama.

Gim 2

Memasuki gim kedua, Rehan/Lisa lebih berinisiatif membangun serangan. Serangan-serangan Rehan banyak membuahkan hasil, Lisa juga terampil cover di area depan.

Akan tetapi, Lisa Ayu kerap melakukan kesalahan. Lebih dari empat poin lawan didapat karena kesalahannya di depan net. Pukulannya sering menyangkut di net.

Ganda campuran Indonesia yang sempat memimpin 5-2 berbalik tertinggal 8-11 pada interval.

Kesalahan-kesalahan Lisa masih kerap terjadi selepas istirahat. Selain itu, Rehan Naufal sering menjadi sasaran serangan Zhang/Huang. Ya, kondisi tersebut secara tidak langsung menekan mental Rehan/Lisa.

Rehan/Lisa harus mengakui keunggulan wakil China usai takluk 11-21 pada gim kedua.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/10/19/23353808/hasil-denmark-open-2022rehan-lisa-takluk-dari-unggulan-asal-china

Terkini Lainnya

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke