Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hukuman Memaki Wasit dalam Pertandingan Sepak Bola

KOMPAS.com - Pemimpin suatu pertandingan sepak bola disebut wasit. Jumlah wasit dalam permainan sepak bola adalah empat orang.

Mereka yakni satu wasit utama, dua asisten wasit atau hakim garis, dan satu wasit cadangan. 

Tugas utama wasit sepak bola adalah menjaga dan menjalankan pertandingan sesuai aturan yang berlaku, termasuk memaki wasit.

Memaki wasit dan bermain kasar dengan sengaja pada permainan sepak bola mendapat ganjaran berupa kartu kuning dan kartu merah.

Pemilihan kartu kuning atau merah tergantung subyektivitas sang pengadil. Sebab, dia adalah yang merasakan langsung.

Jika dirasa pemain masih bisa mengatur emosinya, wasit bisa saja memberi kartu kuning sebagai peringatan keras.

Akan tetapi, wasit juga bisa mengeluarkan kartu merah langsung jika pemain memakin dengan menggunakan bahasa yang kasar.

Dalam hal ini, wasit akan mengacu pada aturan yang dikeluarkan Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) terkait Laws of The Game.

Dalam pasal 12 Pelanggaran dan Kesalahan, menggunakan bahasa dan/atau tindakan yang menyinggung, menghina, atau kasar dapat mengakibatkan kartu merah langsung.

Kemudian, wasit bisa memulai pertandingan lagi dengan memberikan tendangan tidak bebas kepada tim yang lawannya.

Kartu Merah Langsung

Wasit dapat memberikan kartu merah langsung kepada pemain, pemain yang diganti atau pemain pengganti yang melakukan salah satu dari pelanggaran berikut:

  • Menggagalkan gol tim lawan atau peluang mencetak gol yang jelas dengan pelanggaran handball (kecuali penjaga gawang di dalam area penalti mereka).
  • Menggagalkan gol atau peluang mencetak gol yang jelas kepada lawan dengan menghentikan gerakan pemain.
  • Pelanggaran berbahaya dan serius.
  • Menggigit atau meludahi lawan.
  • Perilaku kekerasan.
  • Menggunakan bahasa dan/atau tindakan yang menyinggung, menghina, atau kasar.
  • Menerima peringatan kedua dalam pertandingan yang sama.
  • Memasuki ruang operasi video (VOR)

Seorang pemain, pemain yang diganti, atau pemain pengganti yang telah mendapat kartu merah harus meninggalkan sekitar lapangan permainan dan daerah teknis.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/08/27/00000068/hukuman-memaki-wasit-dalam-pertandingan-sepak-bola

Terkini Lainnya

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke