Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Closing ASEAN Para Games: Tamu dan Penonton Berdatangan, Manahan Pemeriksaan Berlapis

KOMPAS.com - Tiga jam menjelang closing ceremony atau upacara penutupan ASEAN Para Games 2022, para tamu dan penonton mulai berdatangan ke Stadion Manahan.

Closing ceremony ASEAN Para Games (APG) 2022 bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, pada hari ini, Sabtu (6/8/2022).

Upacara penutupan ASEAN Para Games 2022 menurut rencana akan dimulai pada pukul 19.00 WIB.

Namun, Stadion Manahan yang bakal menjadi tempat closing ceremony ASEAN Para Games 2022 mulai tampak ramai sejak pukul 16.00 WIB.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lapangan, beberapa kontingen peserta ASEAN Para Games 2022 seperti Thailand dan Kamboja sudah tiba di Stadion Manahan.

Selain itu, penonton juga sudah berdatangan ke Manahan dan beberapa dari mereka telah masuk ke tribune.

Untuk upacara penutupan ASEAN Para Games 2022 ini, pihak keamanan di Manahan melakukan pemeriksaan berlapis.

Pemeriksaan dilakukan mulai dari gate terluar hingga pintu masuk di dalam area stadion.

Sementara itu, pintu utama Stadion Manahan untuk tamu VVIP juga dijaga ketat dan terlihat sudah mulai disterilkan.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Presiden Joko Widodo dijadwalkan bakal menghadiri acara penutupan ASEAN Para Games 2022.

Di lain sisi, sekjen Inaspoc, Rima Ferdianto, mengatakan bahwa Bunga Citra Lestari alias BCL batal mengisi acara closing ASEAN Para Games 2022 karena tidak siap jika tampil di depan Presiden Joko Widodo.

"Batal, karena BCL tidak siap untuk harus tampil di depan Presiden. Jadwal sebenarnya lowong tetapi memang tidak siap tampil," kata Rima Ferdianto dilansir dari Tribun Solo.

Meski begitu, Rima Ferdianto menjelaskan bahwa pihaknya sudah menyiapkan nama lain yakni Yura Yunita.

"Panitia closing ceremony ASEAN Para Games (APG) pun telah mendapat pengganti BCL. Penggantinya Yura Yunita," tutur dia.

Sementara itu, panitia closing ceremony ASEAN Para Games 2022 bakal mempersiapkan sajian kolaborasi dengan tuan rumah APG berikutnya, Kamboja.

"Tari-tariannya itu kolaborasi dengan penari Kamboja. Jadi, saat penyerahan bendera tuan rumah (Indonesia) ke Kamboja sebagai tuan rumah berikutnya nanti akan ada background penari Kamboja," tutur Rima Ferdianto.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/08/06/16594188/closing-asean-para-games-tamu-dan-penonton-berdatangan-manahan-pemeriksaan

Terkini Lainnya

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke