Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Ramiro Fergonzi, "Mengekor" di Mana Alfredo Vera Berada

KOMPAS.com - Striker asing Persita Tangerang, Ramiro Fergonzi, selalu mengikuti di mana pun pelatih Alfredo Vera berada.

Kali pertama Ramiro Fergonzi berkarier di Indonesia pada tahun 2019 di Bhayangkara FC.

Saat itu, kursi pelatih Bhayangkara FC ditempati oleh Alfredo Vera.

Kemudian, ketika Alfredo Vera hijrah ke Persipura Jayapura, Ramiro Fergonzi lagi-lagi ikut "mengekor".

Kini, Persita Tangerang yang ditukangi oleh Alfredo Vera kembali merekrut striker kepercayaannya, Ramiro Fergonzi.

"Ketika saya mendapat kesempatan untuk datang ke Indonesia, saya sudah lama berbicara dengan pelatih Alfredo Vera selama beberapa tahun," kata Fergonzi dikutip akun YouTube resmi Persita Tangerang.

Sudah Mengenal Indonesia Lebih Dulu

Jauh sebelum bergabung dengan Bhayangkara ataupun Persita Tangerang, Fergonzi sudah mengenal sepak bola Tanah Air lebih dulu.

Hal ini karena kakaknya, Ivan Fergonzi, pernah berkarier di Indonesia, tepatnya Persiba Balikpapan pada tahun 2006.

"Saya kira tahun 2006, saya mengenal sepak bola Indonesia dari dia. Dia berbicara dengan baik kepada saya," jelas Ramiro Fergonzi.

"Dan saya pun datang, saat kesempatan muncul pada tahun 2019," ujarnya melanjutkan.

Kenal Sepak Bola sejak Usia 6 Tahun

Ramiro Fergonzi dan sepak bola sudah saling mengenal sejak dini. Selain karena berasal dari keluarga sepak bola, negaranya juga tak asing dengan olahraga si kulit bulat tersebut.

Meski kenal sejak usia 6 tahun, dia baru menjalani karier profesionalnya pada usia 18 tahun.

"Saya mulai bermain sepak bola ketika saya berusia 6 tahun, saya bergabung dengan beberapa tim pada tahun 2008 saat usia 18 tahun," jelas dia.

Dia berpindah-pindah klub mulai dari Argentina, Chile, hingga Kolombia.

Biodata Ramiro Fergonzi

  • Nama: Ramiro Fergonzi
  • Tempat lahir: Buenos Aires, Argentina
  • Tanggal lahir: 14 Mei 1989
  • Posisi: Striker
  • Tinggi badan: 178 cm
  • Klub saat ini: Persita Tangerang

https://www.kompas.com/sports/read/2022/06/13/16300098/profil-ramiro-fergonzi-mengekor-di-mana-alfredo-vera-berada

Terkini Lainnya

ASEAN Cup 2024: STY Berencana Ingin Bentuk Dua Tim

ASEAN Cup 2024: STY Berencana Ingin Bentuk Dua Tim

Badminton
Hansi Flick Semakin Dekat ke Barcelona, Gelar Makan Malam Rahasia

Hansi Flick Semakin Dekat ke Barcelona, Gelar Makan Malam Rahasia

Liga Spanyol
Kesan Ivar Jenner Jalani Latihan Perdana

Kesan Ivar Jenner Jalani Latihan Perdana

Liga Indonesia
Wushu Siap Jadi Tulang Punggung Indonesia di Setiap Multievent

Wushu Siap Jadi Tulang Punggung Indonesia di Setiap Multievent

Sports
Hasil Singapore Open 2024: Dejan/Gloria Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Dejan/Gloria Lolos ke Babak 16 Besar

Badminton
Timnas Malaysia Uji Coba Lawan Perak

Timnas Malaysia Uji Coba Lawan Perak

Liga Indonesia
PSSI Apresiasi Timnas Putri Indonesia, Minta Garuda Pertiwi Berani Bermimpi

PSSI Apresiasi Timnas Putri Indonesia, Minta Garuda Pertiwi Berani Bermimpi

Timnas Indonesia
Pengamanan Ketat untuk Penyerang Malaysia yang Disiram Air Keras

Pengamanan Ketat untuk Penyerang Malaysia yang Disiram Air Keras

Liga Indonesia
STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

Timnas Indonesia
Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Liga Italia
Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Timnas Indonesia
Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke