Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Guntur Muchtar Terpilih sebagai Ketua Pengprov IMI Jambi

Guntur Muchtar didukung mayoritas klub IMI Jambi. Guntur tercatat sebagai Pengurus IMI Pusat 2021–2024 dengan menjadi anggota komisi antarlembaga, posisi yang segera akan dia tinggalkan.

Tak cuma itu, Guntur juga tercatat aktif sebagai anggota Pengurus KADIN Pusat 2021–2025 dan Ketua Umum Pengprov Perbakin Jambi sejak 2020.

"Saya sangat bersyukur diberi kepercayaan oleh teman-teman otomotif di Jambi sehingga memberikan mandat kepada saya terpilih sebagai Ketua IMI Jambi," ujar Guntur dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Insha Allah amanat ini akan saya jaga dan laksanakan sebaik-baiknya untuk memajukan IMI Jambi," ucapnya.

Guntur bertekad memajukan IMI Jambi dalam hal organisasi serta memperbanyak event otomotif lokal maupun akselerasi ke tingkat nasional.

Setelah terpilih sebagai ketua IMI Jambi, Guntur Muchtar mempunyai waktu sebulan untuk membentuk struktur organisasi kepengurusan baru, yang nantinya bakal diresmikan oleh Pengurus IMI Pusat.

Guntur yang juga pengusaha kelahiran Jambi ini, memiliki hobi otomotif yang diturunkan dari sang ayah. Ketertarikan pada otomotif ini diturunkan sejak dirinya berusia lima tahun.

Guntur mempunyai cukup banyak koleksi mobil, di antaranya Toyota Hardtop dari mulai tahun 1964 hingga tahun 1980. Hobi mengoleksi mobil ini dia mulai tekuni sejak masih remaja hingga sekarang.

Kebanyakan koleksinya dia dapat dari hasil hunting ke berbagai daerah di Indonesia. Guntur merasa menikmati proses restorasi mobil ke kondisi orisinal hingga mendekati kondisi aslinya.

Guntur meminta doa restu kepada masyarakat agar IMI Jambi di bawah kepemimpinannya menjadi lebih mumpuni di dunia otomotif hingga ke tingkat internasional.

Mulai dari organisasi dan keanggotaan, aset talenta dan infrastruktur otomotif, serta juga pengembangan digital motorsport yang digemari generasi milenial di dunia.

Guntur serta kepengurusan IMI Jambi yang baru nanti juga berharap dapat mendorong atlet motorsport Jambi untuk lebih berprestasi di PON Aceh-Sumut 2024.

Pengembangan UMKM dan industri ekonomi kreatif otomotif akan menjadi salah satu agenda penting dari program kerja Guntur sebagai Ketum IMI Jambi.

Guntur menutup pembicaraan dengan menyampaikan bahwa IMI Jambi di bawah komando kepemimpinannya, akan terus menjalin hubungan dengan seluruh stakeholder dari pihak pemerintah.

Hal ini diupayakan demi berkontribusi untuk kemajuan otomotif Jambi.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/01/10/11000018/guntur-muchtar-terpilih-sebagai-ketua-pengprov-imi-jambi

Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke