Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Urusan Pembinaan Basket Usia Dini, Karawang Sempat Tertinggal

KARAWANG, KOMPAS.com - Pecinta olahraga bola basket di Karawang, kabupaten di kawasan pantai utara Jawa Barat, mencoba menggeliat kembali untuk membina pebasket usia dini.

"Berkaca dari pengalaman saya melatih di luar Karawang, ternyata kita sempat tertinggal jauh," kata Tedi, pelatih klub basket Ganesha Warriors Karawang pada Sabtu (27/11/2021).

"Ini terjadi karena pembinaan yang kurang menunjang khususnya di usia dini," imbuhnya.

Lantaran alasan itu juga, sejak empat tahun silam Ganesha Warriors meningkatkan kepedulian pada pembinaan pebasket usia dini mulai dari taman kanak-kanak (TK) hingga sekolah menengah atas (SMA) berjenjang.

Pada kesempatan Sabtu tersebut, Ganesha Warriors berkolaborasi dengan Manusia Basket Indonesia (MBI) melakukan coaching clinic, meet and greet, serta apresiasi untuk anak berprestasi di GaneshArena Indoor Court, Karawang.

“Kami ingin mencetak generasi muda yang baik di Kota Karawang lewat olahraga basket dan tentunya tidak melupakan pendidikan mereka," kata pendiri sekaligus pembina Ganesha Warriors, Tanu Sutisna.

3 kelas latihan

Tanu Sutisna menerangkan, klub Ganesha Warriors berdiri pada 15 April 2007.

Ganesha Warriors tercatat sebagai anggota Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Karawang.

Saat ini, Ganesha Warriors membuka kelas latihan untuk para pebasket usia dini.

Kelas pertama adalah Jordan Class.

Anggota kelas ini memiliki jadwal berlatih setiap Selasa mulai pukul 16.00 WIB serta Sabtu pukul 18.00 WIB.

Ada juga Kobe Class yang punya jadwal berlatih bagi anggota-anggotanya setiap Kamis pukul 16.00 WIB dan pukul 18.00 wib.

Berikutnya adalah James Class dengan jadwal berlatih pada Kamis pukul 16.00 WIB dan Sabtu pukul 15.00 WIB.

Sementara itu, salah satu rencana program kerja klub yang telah tersusun adalah Ganesha Warriors goes to school.

Tujuan program ini adalah mencari anak-anak usia dini yang ingin tumbuh berkembang bersama klub basket Ganesha Warriors.

Tak cuma itu, klub melaksanakan berbagai kegiatan coaching clinic dan mengikuti turnamen basket kelompok umur yang ada.

Menurut Tanu Sutisna, melalui program-program tersebut, hingga kini, Ganesha Warriors sudah menunjukkan hasil.

"Tidak hanya dari segi prestasi, Ganesha Warriors juga bisa mendorong dan menciptakan kultur pembinaan usia dini yang baik di Karawang lebih maju lagi," kata Tanu Sutisna.

Dalam pengamatan Tanu Sutisna, kemudian, dirinya melihat bahwa Karawang tidak tertinggal jauh lagi dibandingkan kota sekitarnya.

“Semua elemen Ganesha Warriors yang hadir di sini harus bangga dengan pencapaian yang telah kalian lakukan sejauh ini," kata Ary Sudarsono dalam sambutannya.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/11/28/15254548/urusan-pembinaan-basket-usia-dini-karawang-sempat-tertinggal

Terkini Lainnya

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke