Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Detik-detik Leani/Khalimatus Raih Medali Emas di Paralimpiade Tokyo 2021

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri para-badminton Indonesia, Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah, sukses meraih medali emas di Paralimpiade Tokyo 2020.

Duet Leani/Khalimatus memastikan raihan medali emas di Paralimpiade Tokyo 2020 setelah mengalahkan wakil China, Cheng Hefang/Ma Huihui, dalam pertandingan final pada Selasa (4/9/2021) sore WIB.

Detik-detik kemenangan Leani/Khalimatus pada laga final nomor ganda putri SL3-SU5 dapat disaksikan dalam video cuplikan pertandingan di akhir artikel ini.

Bertanding di Yoyogi National Stadium, Jepang, pasangan Indonesia itu membungkam Cheng Hefang/Ma Huihui dengan skor meyakinkan 21-18, 21-12.

Momen kemenangan pasangan Indonesia hadir saat Ma Huihui gagal mengembalikan pukulan Leani dengan sempurna pada gim kedua.

Shuttlecock pukulan Ma Huihui jatuh di luar lapangan Indonesia dan memastikan kemenangan Leani/Khalimatus dengan skor 21-12.

Melihat shuttlecock yang jatuh di luar lapangan, Leani dan Khalimatus pun langsung berpelukan dan menangis haru.

Sorakan dan tepuk tangan untuk pasangan Indonesia itu menggema di lapangan.

Bukan hanya itu, Leani/Khalimatus juga mengakhiri penantian selama 41 tahun bagi Indonesia untuk meraih medali emas di Paralimpiade.

Kali terakhir Indonesia berhasil meraih medali emas Paralimpiade adalah di Arnhem, Belanda, pada 1980 silam.

Dengan tambahan satu medali emas dari Leani/Khalimatus, Indonesia kini bertengger di peringkat ke-53 dalam klasemen medali Paralimpiade Tokyo.

Selain medali emas, kontingen Merah Putih juga mendapatkan tambahan medali perak dan perunggu yang dipersembahkan Dheva Anrimusthi dan Suryo Nugroho pada hari ini.

Dheva Anrimusthi meraih perak setelah kalah dari Cheah Liek Hou (Malaysia) di nomor tunggal putra SU5.

Sementara itu, Suryo Nugroho merebut perunggu usai sukses menang atas wakil Taiwan, Fang Jen Yu, di nomor yang sama.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/09/04/23101738/detik-detik-leani-khalimatus-raih-medali-emas-di-paralimpiade-tokyo-2021

Terkini Lainnya

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke