Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Melakukan Servis Bawah dalam Bola Voli

KOMPAS.com - Cabang bola voli mempunyai ketentuan cara mengawali jalannya permainan dalam setiap set atau gim di sebuah pertandingan.

Bentuk awalan permainan dalam bola voli dilakukan dengan pukulan pertama oleh seorang pemain yang mendapat giliran, dari garis belakang lapangan.

Pukulan bola pertama dari garis paling belakang lapangan untuk mengawali permainan bola voli disebut sebagai servis (service).

Dengan kata lain, servis adalah teknik dasar untuk memulai suatu set dalam permainan bola voli dengan memukul bola ke arah lapangan permainan lawan.

Setelah terjadinya pukulan awal atau usai servis dilakukan, maka bola telah ada dalam permainan untuk diperebutkan kedua tim.

Gerakan servis disebut juga sebagai pukulan sajian pertama atau awal, dapat menentukan jalannya permainan bagi sebuah tim yang mendapat giliran mengambilnya.

Teknik servis sangat penting bagi pemain voli. Sebab, kegagalan servis dalam pertandingan bola voli sangat merugikan karena memberikan poin ke lawan.

Apabila servis gagal melintasi net, atau jatuh di luar wilayah permainan atau bahkan berada di bidang sendiri maka poin dapat diberikan kepada kubu lawan.

Mengutip dari buku Teknik Dasar Bermain Bola Voli (2013) oleh Winarno dan rekan-rekan, servis dalam permainan bola voli dibagi menjadi servis atas, bawah, serta pukulan awal sembari melompat.

Teknik servis bawah menjadi pilihan bagi banyak atlet pemula karena terbilang mudah dilakukan dibandingkan jenis pukulan awal lainnya.

Istilah lain dari servis bawah dalam permainan bola voli adalah underhand service.

Sebuah servis dengan awalan bola berada di tangan yang tidak memukul bola, lalu bersiap dari belakang badan untuk memukul bola dengan ayunan tangan dari bawah dinamakan servis bawah.

Rangkaian gerakan teknik servis bawah diawali dengan memposisikan diri di belakang garis batas ujung lapangan.

Servis dalam permainan bola voli hanya dapat dilakukan pada awal pertandingan atau ketika tim mendapat poin. Perlu ditekankan lagi, servis dilakukan di belakang garis batas ujung lapangan.

Posisi awal kaki yang benar saat akan melakukan servis bawah bola voli adalah dengan meletakkan kaki terkuat sedikit di belakang.

Misalnya, jika seorang pemain menggunakan kaki kanan secara dominan, maka kaki kirinya berada lebih ke depan.

Lambungkan bola hingga hampir setinggi bahu, kemudian lakukan perkenaan dengan permukaan di antara ibu jari dan pergelangan tangan.

Semakin luas penampang permukaan tangan yang tersentuh dengan bola, besar pula kemungkinan bola hasil service dapat melaju ke wilayah permainan lawan.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/07/18/09300038/cara-melakukan-servis-bawah-dalam-bola-voli

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke