Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Stadio Olimpico, Tuan Rumah Laga Pembuka Euro 2020

KOMPAS.com - Timnas Italia mendapat kesempatan memainkan laga pertama mereka di ajang Euro 2020 melawan Turki di Stadio Olimpico, Roma pada 11 Juni 2021 mendatang.

Pertandingan pembuka ajang kejuaraan antarnegara Eropa itu, menjadi laga kompetitif internasional pertama yang berlangsung di Stadio Olimpico sejak partai final Piala Dunia 1990.

Nama stadion kandang dua klub kompetisi teratas Liga Italia (Serie A), AS Roma dan Lazio, tersebut ditetapkan sebagai tuan rumah Euro 2020 pada 2014 lalu.

Hanya saja, keputusan untuk menggelar laga pembuka secara resmi baru didapatkan pada Desember 2017 berdasarkan undian yang dilakukan Uni Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA).

Bersamaan dengan keputusan itu, Stadio Olimpico juga mendapat pasangan untuk menjadi tuan rumah grup A bersama Stadion Olimpiade Baku, Azerbaijan.

Riwayat berdirinya stadion ini berawal dari proyek pusat olahraga saat era kepemimpinan diktator Italia, Benito Mussolini pada 1932.

Seperti dilansir dari laman resmi FIFA, nama Stadio Olimpico kemudian kali pertama digunakan pada 1960 ketika Italia secara resmi menjadi tuan rumah Olimpiade.

Nama tersebut menggantikan sebutan Stadio dei Centomila yang merujuk pada kapasitasnya menampung 100 ribu penonton.

Kawasan Stadio Olimpico sendiri dikelola oleh Komite Olimpiade Nasional Italia (CONI), sejak mengalami pemugaran pada 1949.

Lokasi berdirinya Stadio Olimpico merupakan bagian dari kompleks olahraga Faro Italico, Roma yang juga menjadi pusat kegiatan CONI.

Wilayah kompleks olahraga Faro Italico juga mempunyai fasilitas 20 lapangan tenis, yang rutin menggelar turnamen tahunan Italia Terbuka.

Timnas Italia sendiri kali terakhir memainkan laga di Stadio Olimpico pada Oktober 2019 melawan Yunani, yang berkesudahan dengan skor 2-0.

Pertandingan tersebut menjadi bagian dari ajang kualifikasi Euro 2020 Grup J, di mana Italia lolos sebagai pemuncak klasemen akhir grup.

Stadio Olimpico akan menjadi tuan rumah tiga pertandingan penyisihan grup serta satu laga perempat final sepanjang gelaran Euro 2020.

Data Singkat Stadio Olimpico

  • Nama Resmi: Stadio Olimpico Roma
  • Lokasi: Viale del Gladiatori, Roma, Italia
  • Dibuka: 1953
  • Renovasi Terakhir: 2009
  • Kapasitas Penonton: 70.634
  • Pemilik/Lembaga Pengelola: CONI/Sport e Salute
  • Klub/Tim Pemakai: AS Roma, SS Lazio, Timnas Italia

https://www.kompas.com/sports/read/2021/06/08/22450098/profil-stadio-olimpico-tuan-rumah-laga-pembuka-euro-2020

Terkini Lainnya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke