Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Profil Ruben Dias, Bek Tangguh yang Bantu Man City ke Final Liga Champions

KOMPAS.com - Ruben Dias tampil apik ketika Manchester City mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga leg kedua semifinal Liga Champions 2020-2021.

Menjamu PSG di Stadion Etihad, Rabu (5/5/2021) dini hari WIB, Man City berhasil meraih kemenangan meyakinkan 2-0 atas tim tamu.

Dua gol pasukan Pep Guardiola diborong oleh Riyad Mahrez masing-masing pada menit ke-11 dan 63.

Man City pun berhak melaju ke final Liga Champions dengan kemenangan agregat 4-1 atas PSG.

Untuk kali pertama dalam sejarah klub, Manchester City akan tampil pada partai puncak kompetisi antarklub elite Eropa.

Selain Riyad Mahrez yang mencetak dua gol, performa impresif juga ditunjukkan oleh Ruben Dias di jantung pertahanan The Citizens.

Palang pintu asal Portugal itu tampil kokoh menjaga lini belakang sehingga Man City mencatatkan nirbobol kontra PSG.

Menghadapi PSG, Ruben Dias mencatatkan 100 persen tekel sukses, 90 persen akurasi umpan, 3 kali sapuan bola, dan 3 kali melakukan blok.

Dias seolah mengulangi penampilan apik pada leg pertama saat ia sukses membuat Kylian Mbappe tak berkutik.

Harga 68 juta euro (sekitar Rp 1,1 triliun) yang dikeluarkan Man City untuk memboyong Ruben Dias dari Benfica pada bursa transfer musim panas tahun lalu pun tampak sepadan dengan kualitas pemain berusia 23 tahun tersebut.

Dias menjadi jawaban kebutuhan Pep Guardiola akan bek tangguh sepeninggal Vincent Kompany.

Bersama John Stones, musim ini Dias membentuk duet tembok kokoh di lini belakang Manchester City.

Sejauh ini, Ruben Dias telah membukukan 29 penampilan di pentas Premier League. Sementara di Liga Champions, ia tampil pada 10 pertandingan di mana Man City tak tersentuh kekalahan.

Ruben Dias pun menjadi salah satu pilar kunci di balik keberhasilan Manchester City lolos ke final Liga Champions untuk pertama kali dalam sejarah.

Biodata Ruben Dias

Nama lengkap: Ruben dos Santos Gato Alves Dias
Tempat, tanggal lahir: Amadora, Portugal, 14 Mei 1997
Usia: 23 tahun
Kewarganegaraan: Portugal
Tinggi badan: 187 cm
Posisi: Bek tengah
Kaki dominan: Kanan
Klub saat ini: Manchester City
Nomor punggung: 3
Karier klub junior:

  • 2006–2008 - Estrela da Amadora
  • 2008–2015 - Benfica

Karier klub senior:

  • 2015–2017 - Benfica B
  • 2017–2020 - Benfica
  • 2020–sekarang - Manchester City

Karier timnas:

  • 2018–sekarang - Portugal

https://www.kompas.com/sports/read/2021/05/05/07000078/profil-ruben-dias-bek-tangguh-yang-bantu-man-city-ke-final-liga-champions

Terkini Lainnya

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke