Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jenis Olahraga yang Meningkatkan Kesehatan Jantung

KOMPAS.com - Kegiatan olahraga menjadi salah satu cara menjaga kebugaran tubuh selain menjaga pola makan dan istirahat.

Aktivitas olahraga rutin juga memberi manfaat berupa peningkatan daya tahan kepada organ tubuh seperti jantung.

Daya tahan jantung dapat ditingkatkan dengan beberapa latihan secara teratur seperti jalan kaki, angkat beban, bersepeda, berenang, hingga yoga.

Contoh kegiatan olahraga untuk meningkatkan daya tahan jantung aman dilakukan asal sesuai dengan porsi latihan yang terukur.

Selain itu, penting juga untuk melakukan tahap pemanasan sebelum memulai kegiatan olahraga maupun pendinginan setelah sesi latihan berakhir.

Jenis Olahraga untuk Kesehatan Jantung

Berikut adalah jenis olahraga yang bisa membantu meningkatkan kesehatan jantung.

1. Jalan kaki

Kegiatan olahraga jalan kaki merupakan olahraga dengan intensitas rendah yang bisa dilakukan secara rutin.

Jalan kaki meningkatkan detak jantung, menurunkan tekanan darah, hingga menguatkan otot-otot jantung sehingga aliran darah dalam tubuh menjadi lancar.

2. Angkat beban

Ragam latihan angkat beban di pusat kebugaran maupun di rumah menggunakan dumbel bisa mengurangi risiko penyakit jantung.

Seperti dilansir dari jurnal Medicine and Science in Sports and Exercise, partisipan wanita dengan rutinitas angkat beban memiliki risiko penyakit jantung 17 persen lebih rendah dibandingkan yang tidak berlatih.

3. Bersepeda

Aktivitas olahraga bersepeda memiliki manfaat meningkatkan sirkulasi darah hingga berujung pada kondisi jantung yang stabil.

Durasi kegiatan bersepeda sekitar 30 menit per hari atau mencapai jarak 32 kilometer dalam sepekan sudah terbilang ideal untuk melatih daya tahan jantung.

4. Berenang

Kegiatan berenang membutuhkan pergerakan aktif dari sejumlah anggota tubuh secara berbarengan dalam air.

Sehingga, memperbaiki kebugaran sembari menurunkan lemak dalam darah seperti trigliserida dan kolesterol buruk.

Berdasarkans studi Counsilman Center for the Science of Swimming Human Performance, berenang juga menurunkan tekanan darah serta keseimbangan tubuh.

5. Yoga

Bentuk latihan yoga secara teratur bisa menurunkan kadar kolesterol dan gula dalam darah, jika dilakukan secara rutin.

Asian Heart Institute menyebut, praktik gerakan yoga selama 3 bulan terbukti memperbaiki metabolisme tubuh termasuk tekanan darah yang stabil.

https://www.kompas.com/sports/read/2021/04/12/20400078/jenis-olahraga-yang-meningkatkan-kesehatan-jantung

Terkini Lainnya

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke