Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pola Penyerangan Bola Basket Beserta Gambarnya

KOMPAS.com - Tujuan dari permainan bola basket adalah mencetak skor sebanyak-banyaknya dengan cara memasukkan bola ke keranjang atau ring.

Lalu, bagaimana caranya agar suatu tim bisa mencetak skor, dalam arti memasukkan bola basket ke dalam keranjang atau ring sebanyak mungkin?

Di bawah ini, akan dibahas tentang pola penyerangan dalam permainan bola basket sehingga suatu tim bisa merencanakan strategi yang akan mereka jalankan.

Untuk bisa mencetak skor tersebut, perlu taktik atau pola penyerangan agar sebuah tim bisa menerobos pertahanan lawan.

Apa fungsi dan tujuan pola penyerangan dalam permainan bola basket? Jawabannya adalah untuk menekan lawan, menguasai permainan, dan yang terpenting adalah mencetak skor.

Maka dari itu, perlu dipahami penjelasan-penjelasan terkait pola penyerangan beserta gambarnya, sebagai berikut:

Apa itu penyerangan?

Mengutip laman Breakthrough Basketball, penyerangan atau disebut dengan offense adalah usaha untuk memasukkan bola ke dalam keranjang guna mendapatkan poin.

Offense dilakukan dengan cara menerobos pertahanan (defense) tim lawan.

Agar serangan berhasil membuahkan poin, bisa dilakukan dengan menerapkan strategi atau pola tertentu.

Berikut adalah beberapa upaya penyerangan lawan dalam pertandingan bola basket yang dapat dilakukan:

Pola Penyerangan Bola Basket

Pola penyerangan bebas (off the ball)

Gerakan off the ball dalam pertandingan bola basket disebut juga dengan pola penyerangan bebas.

Pola penyerangan bebas adalah strategi menyerang yang dilakukan dengan pergerakan tanpa bola. Pola penyerangan ini sangat bergantung pada penguasaan teknik, taktik, dan kekuatan fisik setiap pemain.

Dalam pola penyerangan ini, pemain memiliki kebebasan untuk menentukan posisi dengan memanfaatkan lebar lapangan. Meski bebas, setiap pemain harus tetap berkoordinasi ketika menerapkan pola penyerangan ini.

Pola penyerangan ini akan membuat tim lawan sulit memprediksi siapa pemain yang bakal mencetak poin.

Contoh gambar pola penyerangan bebas

Pola penyerangan kilat

Pola penyerangan kilat dalam permainan bola basket disebut juga dengan istilah fast break.

Pola penyerangan kilat adalah pola serangan yang dilakukan secara cepat sebelum lawan mendapatkan kesempatan untuk menempati area pertahanannya. Pola serangan ini biasanya dilakukan dengan dua-tiga operan.

Contoh gambar pola penyerangan kilat

Pola penyerangan kilat berpola

Pola penyerangan ini hanya bisa diterapkan dalam situasi tertentu, misalnya lemparan ke dalam atau jump ball yakni situasi ketika wasit melambungkan bola di antara dua pemain berlawanan.

Adapun, situasi jump ball atau bola lambung terjadi pada permulaan pertandingan (tip-off). Situasi ini bisa dimanfaatkan untuk melakukan serangan secara cepat dan berpola ke pertahanan lawan.

Pola penyerangan berpola

Pola penyerangan berpola atau set offense adalah strategi melakukan serangan dengan mengatur jalur gerakan dan tugas masing-masing pemain.

Dengan kata lain, penyerangan pada permainan bola basket yang dilakukan syarat-syarat tertentu merupakan penyerangan berpola.

Serangan berpola biasanya dilakukan ketika sebuah tim membangun serangan dari awal. Dalam melakukan pola serangan ini, dibutuhkan kekompakan tim yang tinggi.

Contoh gambar pola penyerangan berpola

https://www.kompas.com/sports/read/2021/03/25/10400028/pola-penyerangan-bola-basket-beserta-gambarnya

Terkini Lainnya

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Erik ten Hag: Saya Tak Ragu Terus Latih Man United, tetapi...

Liga Inggris
Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Penyebab Persib Leluasa Bergerak Saat Kalahkan Madura United

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke