Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

2 Pemain Bakal Pergi, Milan Berpeluang Rekrut Bek Baru pada Bursa Transfer Januari

KOMPAS.com - AC Milan berpeluang mendatangkan bek baru pada bursa transfer Januari 2021. Sebab, klub berjulukan I Rossoneri itu disebut bakal kehilangan dua pemain belakangnya yaitu Leo Duarte dan Mateo Musacchio.

Melansir Football Italia, Jumat (25/12/2020), Leo Duarte dan Mateo Musacchio berpotensi meninggalkan AC Milan pada bursa transfer musim dingin, Januari mendatang.

I Rossoneri dikabarkan bakal melepas Leo Duarte ke klub lain dengan status pinjaman.

Sementara, Musacchio yang tidak masuk rencana Stefano Pioli pada musim ini disebut akan dijual oleh AC Milan.

Sejauh ini, Leo Duarte baru membukukan tiga penampilan di semua kompetisi bersama I Rossoneri.

Bek tengah asal Brasil itu tampil sekali di pentas Serie A, kompetisi teratas Liga Italia, dan dua kali di Liga Europa.

Milan secara resmi mendatangkan Leo Duarte pada Agustus 2019 dengan harga 10 juta euro atau sekitar Rp 172,9 miliar dari Flamengo.

Namun, palang pintu berusia 24 tahun itu kesulitan menembus skuad inti I Rossoneri.

Adapun, kontrak Mateo Musacchio di Milan bakal habis pada Juni 2021.

Dengan kesempatan bermain yang minim, pemain asal Argentina itu diberitakan bakal dijual oleh I Rossoneri.

Opsi lainnya, AC Milan akan memutus kontrak Musacchio lebih awal sehingga sang pemain bebas pergi ke klub lain pada Januari nanti.

Mateo Musacchio bergabung dengan Milan dari Villarreal pada Juli 2017.

Hingga saat ini, ia telah memainkan 73 pertandingan kompetitif bersama I Rossoneri.

Namun, pada musim 2020-2021, Musacchio belum sekalipun mendapatkan kesempatan bermain dari Stefano Pioli.

AC Milan saat ini bertengger di puncak klasemen Liga Italia 2020-2021 hingga pekan ke-14.

I Rossoneri mengoleksi 34 poin dari 14 pertandingan, unggul satu angka atas Inter Milan yang menghuni peringkat kedua.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/12/26/06450058/2-pemain-bakal-pergi-milan-berpeluang-rekrut-bek-baru-pada-bursa-transfer

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke