Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ukraina Kirisis Pemain karena Covid-19, Shevchenko Minta Asisten Pelatih Jadi Kiper

KOMPAS.com - Andriy Shevchenko "membangkitkan" pensiunan kiper berusia 45 tahun untuk menambal skuad Ukraina.

Ukraina krisis pemain menjelang laga persahabatan mereka kontra Perancis, Rabu (7/10/2020) atau Kamis dini hari WIB.

Tiga kiper mereka, Andriy Pyatov, Andriy Lunin dan Yuriy Pankiv, dinyatakan positif Covid-19.

Praktis, hanya Georgiy Bushchan saja yang tersedia di posisi penjaga gawang.

Kondisi itu lantas membuat pelatih Ukraina Andriy Shevchenko melakukan "panggilan darurat".

Legenda AC Milan itu memasukkan asisten pelatih Oleksandr Shovkovskiy ke dalam skuad Ukraina kontra Perancis.

Shovkovskiy adalah pensiunan kiper berusia 45 tahun yang pernah memperkuat Dinamo Kiev.

Dia pensiun pada 2016 setelah membuat 92 penampilan bersama timnas Ukraina medio 1994-2012.

Namun, Shovkovskiy hanya bisa bermain apabila Bushchan mendapat cedera serius pada duel Perancis vs Ukraina.

Pada akhirnya, Shovkovskiy hanya duduk manis di bangku cadangan, melihat timnya dihajar Perancis 1-7.

Tujuh gol Perancis dilesakkan oleh enam pemain berbeda. Penyerang Olivier Giroud menyumbang dual gol (24', 34').

Sementara, empat gol lainnya dari Eduardo Camavinga (9'), Corentin Tolisso (65'), Kylian Mbappe (82'), dan Antoine Griezmann (89').

Satu gol sisanya tercipta lewat gol bunuh diri dari Vitally Mykolenko (39').

Adapun gol hiburan Ukraina ke gawang Perancis dicetak oleh Viktor Tsyhankov pada menit ke-53.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/10/08/10400008/ukraina-kirisis-pemain-karena-covid-19-shevchenko-minta-asisten-pelatih

Terkini Lainnya

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke