Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Sumbang Rp 1,4 Miliar demi Korsel Bebas Virus Corona

KOMPAS.com - Berbagai negara di dunia tengah menghadapi penyebaran virus corona. Termasuk Indonesia dan Korea Selatan.

Penyebaran virus asal Wuhan, China tersebut juga menarik perhatian pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk membantu.

Shin Tae-yong menyisihkan hartanya guna membantu penanganan virus corona yang terjadi di Korea Selatan.

Pelatih asal Korea Selatan itu memberikan donasi sejumlah 120 juta won atau sekitar Rp 1,4 miliar untuk mengatasi virus Corona.

Selain Shin Tae-yong, pesepak bola masa depan Korea Selatan, Lee Seung-woo juga turut memberikan donasi, yakni sejumlah 100 juta won atau sekitar Rp 1,1 miliar.

Seperti dilansir BolaSport dari SportsW, dokter olahraga di sebuah organisasi perawatan kesehatan internasional menyebut kedermawanan Shin Tae-yong.

"Shin Tae-yong dan Lee Seung-woo masing-masing menyumbangkan 120 juta won dan 100 juta won, untuk mendukung obat-obatan untuk mencegah penyebaran Corona 19," kata dokter tersebut.

Shin Tae-yong diketahui untuk bergabung dengan barisan donasi memberikan kontribusi untuk dukungan medis di kota kelahirannnya Daegu dan Gyeongbuk.

Daegu merupakan kota yang dekat dengan kota kelahiran Shin Tae-yong, Yeongdeok, Gyeongbuk.

Kota Daegu sendiri merupakan daerah yang paling terdampak oleh virus Corona.

Seperti diketahui, virus corona juga berdampak pada debut Shin Tae-yong menangani timnas Indonesia level senior.

Jadwal timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G mengalami penundaan sebagai efek domino dari wabah Covid-19.

Total, ada tiga laga skuad Shin Tae-yong yang ditunda di Kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut.

Ketiga pertandingan timnas Indonesia itu yakni melawan Thailand, Uni Emirat Arab (UEA), dan Vietnam, yang sejatinya digelar pada Maret serta Juni 2020.

Kemudian diundur menjadi bulan Oktober dan November.

Pertandingan timnas Indonesia melawan tuan rumah Thailand yang dijadwalkan pada 26 Maret 2020 ditunda menjadi 8 Oktober 2020.

Demikian pula laga kandang timnas Indonesia yang awalnya digelar pada 31 Maret 2020 diubah menjadi 13 Oktober 2020.

Adapun pertandingan tandang melawan Vietnam yang sebelumnya dijadwalkan pada 4 Juni 2020 menjadi 12 November 2020. (Metta Rahma Melati)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/03/05/21065788/shin-tae-yong-sumbang-rp-14-miliar-demi-korsel-bebas-virus-corona

Terkini Lainnya

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke