Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Empat Tim Siap Tanding di Kualifikasi Regional ONE Esports Dota 2 Jakarta

Pada babak ini, akan bertanding tim dari enam negara Asia Tenggara yang akan berebut dua slot menuju main event.

Adapun kualifikasi regional ini terbagi dua, yakni Kualifikasi Regional Malaysia dan Kualifikasi Regional Indonesia, dengan diikuti tim dari tiga negara berbeda, plus satu undangan.

Untuk di Indonesia, babak kualifikasi regional akan berlangsung pada 14-15 Maret 2020 di Mall Taman Anggrek, Jakarta.

Tim yang akan bertanding adalah T1 (Indonesia), Tyrants Uprising (Singapura), dan Oracle Team (Malaysia), plus yang diundang, yakni Boom Esports.

Pemenang kualifikasi regional dari Asia Tenggara secara otomatis akan mengikuti putaran final ONE Esports Dota 2 Jakarta Invitational.

Mereka akan bersaing dengan tim profesional Dota 2 terbaik dunia untuk memperebutkan total hadiah senilai 500.000 dollar AS.

Sebelumnya, Carlos Alimurung, CEO ONE Esports, mengatakan bahwa ONE Esports diciptakan untuk berbagi dan merayakan kisah-kisah tim dan pemain esports kelas dunia.

"ONE Esports ingin memberdayakan anggota komunitas untuk bangkit pada kesempatan tersebut," kata Alimurung.

"Mereka dapat membuktikan bahwa mereka pantas mendapat kesempatan untuk bersaing di panggung dunia. Bersama dengan Battlefy, para kualifikasi online dan offline untuk ONE Esports Dota 2 Jakarta Invitational akan mewujudkan visi tersebut," ucapnya.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/02/26/16353878/empat-tim-siap-tanding-di-kualifikasi-regional-one-esports-dota-2-jakarta

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke