Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Teks Eksposisi, Ciri-ciri, Jenis, dan Strukturnya

Kompas.com - 02/10/2023, 14:00 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

Struktur teks eksposisi

Kemudian, struktur pada teks eksposisi ialah sebagai berikut:

  • Tesis (pembukaan)

Pada bagian tesis ini sering disebut juga dengan pembukaan.

Tesis (pembukaan) dalam teks eksposisi ini ialah dapat berupa pengenalan suatu masalah, pengenalan isu, atau pertanyaan umum yang akan menggiring para pembaca untuk dapat memahami inti dari masalah yang hendak (akan) disampaikan.

  • Argumentasi (isi)

Pada bagian argumentasi ini sering disebut juga dengan bagian isi.

Argumentasi (isi) adalah poin-poin serta hal-hal penting yang berada dalam teks eksposisi.

Isi dari bagian ini dapat berupa ide-ide pikiran yang ingin diutarakan oleh penulis kepada para pembaca dari masalah yang dibahas.

  • Penegasan ulang

Pada bagian penegasan ulang dalam teks eksposisi berisikan pengulangan beberapa pernyataan yang telah disampaikan yang bertujuan untuk meyakinkan para pembaca terkait kebenaran pada bagian pernyataan (tesis).

Dalam penulisan bagian penegasan ulang, penulisannya hanya ditulis hal-hal penting saja, ringkas serta kesimpulannya saja.

Itulah penjelasan mengenai pengertian, jenis, ciri-ciri, dan struktur dari teks eksposisi.

Baca juga: 4 Contoh Teks Eksposisi Singkat dan Strukturnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com