Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berbentuk Cair, Tempat Bagian-bagian Sel Berada, Apa Itu? Ini Jawabannya ....

Kompas.com - 22/08/2023, 11:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Baru-baru ini, beredar pertanyaan di media sosial mengenai bagian sel.

Berikut bunyi pertanyaan tersebut:

Pertanyaan

Identifikasi bagian dan fungsi dari sel-sel berdasarkan petunjuk berikut ini:

Berbentuk cair, tempat bagian-bagian sel berada adalah ....

Baca juga: Sitoplasma: Ciri-ciri dan Strukturnya

Jawab

Berbentuk cair, tempat bagian-bagian sel berada adalah sitoplasma.

Pengertian sitoplasma

Dilansir dari buku Cara Mudah Menghadapi Ujian Nasional 2008 (2008) oleh R. Gunawan Susilowarno, sitoplasma adalah cairan yang terdapat di dalam sel dan terletak di luar inti sel.

Sitoplasma terdiri atas sitosol yang berbentuk koloid (setengah cair) yang di dalamnya mengandung nutrien, ion, enzim, dan bermacam-macam garam, beberapa molekul organik dan air.

Koloid dikenali dalam 2 bentuk yang dipengaruhi oleh kandungan air.

Fase koloid encer yang disebut sol dan fase padat lembut yang disebut gel.

Baca juga: Proses Pemisahan Sitoplasma

Perubahan fase koloid inilah yang terjadi pada amoeba untuk membentuk pseudopodia dalam melakukan gerak.

Dilkutip dari buku Kamus Dasar Biologi (2023) oleh Noviana Vanawati, sitoplasma juga berarti cairan sel.

Sitoplasma merupakan keseluruhan isi sel yang dibatasi membran plasma dan membran inti, yang di dalamnya berisi sitoskeleton dan organel.

Baca juga: Mengapa Difusi Termasuk Transpor Pasif melalui Membran Sel? Ini Jawabannya ....

Bagian-bagian sitoplasma

Di dalam sitoplasma terdapat sitoskeleton dan sitosol, berikut penjelasan masing-masing:

Sitosol adalah plasma atau bagian semi cair pada sitoplasma.

Sitoskeleton adalah rangka sel yang terdapat pada sitosol.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com