Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hewan dan Tumbuhan Langka: Pengertian, Manfaat dan Cara Pelestariannya

Kompas.com - 24/08/2022, 15:39 WIB
Silmi Nurul Utami

Editor

Manfaat melestarikan hewan dan tumbuhan 

Hewan dan tumbuhan termasuk yang langka, sangat berguna bagi kehidupan manusia. Oleh karena itu, manusia harus menjaga keberlangsungan atau kelestarian hidup mereka.

Dengan adanya keberlangsungan atau pelestarian dari hewan dan tumbuhan akan terjadi keseimbangan ekosistem. Hal ini ditandai dengan rantai makanan yang tidak terputus.

Adapun, perubahan pada salah satu komponen bisa memengaruhi komponen lainnya.

Sehingga, pelestarian hewan dan tumbuhan adalah cara menjaga keberlangsungan hidup mereka di alam. Dengan begitu, keseimbangan ekosistem tetap terjaga.

Cara melestarikan hewan dan tumbuhan langka 

Upaya melindungi atau melestarikan hewan dan tumbuhan langka ada dua cara, yaitu pelestarian in situ dan ex situ. 

Baca juga: Pelestarian Ex Situ dan In Situ Serta Contoh-Contohnya

Berikut penjelasannya: 

Pelestarian In Situ 

Pelestarian in situ adalah pelestarian keanekaragaman hayati di wilayah asalnya ditemukan. Pada pelestarian in situ, hewan dan tumbuhan dilestarikan dengan cara menjaga habitat tinggalnya. Bentuk pelestarian in situ adalah:

  • Taman nasional
  • Cagar alam
  • Suaka marga satwa
  • Hutan lindung 

Pelestarian Ex Situ 

Pelestarian ex situ adalah pelestarian keanekaragaman hayati di luar habitat aslinya.

Hewan atau tumbuhan yang akan dilestarikan dibawa keluar dari habitatnya dan masuk ke dalam habitat baru yang lebih terkontrol.

Baca juga: Perbedaan Suaka Margasatwa, Hutan Lindung, dan Taman Nasional

Bentuk Pelestarian Ex Situ adalah:

  • Kebun binatang
  • Kebun raya
  • Kebun plasma nutfah
  • Tempat penangkaran hewan langka
  • Tempat budidaya tumbuhan langka 

Selain usaha pelestarian secara in situ dan ex situ, kita dan juga pemerintah harus ikut mengusahakan agar hewan dan tumbuhan langka tidak punah.

Contoh lain yang dapat dilakukan untuk membantu melestarikan hewan dan tumbuhan langka adalah: 

  • Membuat dan menegakkan undang undang yang melarang perburuan liar dan penebangan liar.
  • Menyikapi tindakan pelanggaran undang undang perlindungan hewan langka. 
  • Menyelamatkan hewan hewan langka yang dipelihara di rumah secara ilegal
  • Melaporkan para pemelihara hewan langka ilegal.
  • Ikut serta dalam program pelepasan hewan langka ke alam liar habitat aslinya, misalnya program pelepasan tukik ke lautan.
  • Mencegah adanya penjualan hewan hewan langka di pasar lokal maupun internasional secara illegal. 

Baca juga: Fauna di Suaka Margasatwa Ujung Kulon

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

15 Sebutan Cara Makan Hewan dalam Bahasa Jawa

15 Sebutan Cara Makan Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
Nama Senjata yang Dimiliki Hewan dalam Bahasa Jawa

Nama Senjata yang Dimiliki Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
36 Suara Hewan dalam Bahasa Jawa

36 Suara Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
95 Nama Anak Hewan dalam Bahasa Jawa

95 Nama Anak Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
Motivasi Belajar Berdasarkan Sifatnya

Motivasi Belajar Berdasarkan Sifatnya

Skola
Mengenal Sel dan Mikroskop

Mengenal Sel dan Mikroskop

Skola
Bagaimana Merencanakan Produk Kreatif?

Bagaimana Merencanakan Produk Kreatif?

Skola
Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Skola
Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Skola
Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Skola
Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com