Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawang Merah dan Bawang Putih, Jawaban Soal TVRI 11 September

Kompas.com - 11/09/2020, 08:47 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Program Belajar dari Rumah kembali tayang di TVRI, Jumat, 11 September 2020.

Dalam tayangan hari ini, siswa SD kelas 1-3 SD menonton dongeng Bawang Merah dan Bawang Putih. Di akhir video, ada pertanyaan yang harus dijawab. Simak pembahasan pertanyaan pertama!

Soal: Menurutmu, siapa di antara Bawang Merah atau Bawang Putih yang memiliki sifat baik? Jelaskan alasanmu, ya!

Jawaban: Bawang Putih-lah yang memiliki sifat baik.

Bawang putih senang membantu dan rajin. Sifatnya bertolak belakang dengan kakaknya Bawang Merah. Bawang Merah pemarah dan pemalas.

Baca juga: Dongeng: Pengertian dan Jenisnya

Perbedaan keduanya ditunjukkan dalam cerita. Ketika ada undangan pesta dari Putri, bawang putih bangun pagi dan membantu orangtua.

Ia bahkan mencuci pakaian kakaknya Baawng Merah di sungai. Bawang Merah malah hanya menyuruh saja.

Ketika Bawang Putih selesai mencuci dan membawa pulang semangka hadiah dari nenek, Bawang Merah malah iri.

Padahal Bawang Putih malah ingin berbagai hadiah dari si nenek.

Berbeda dengan Bawang Putih yang dengan tulus membantu si nenek, Bawang Merah menyapu halaman nenek hanya karena ingin hadiahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com