Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prasasti Peninggalan Sejarah Kerajaan Mataram Kuno

Kompas.com - 02/09/2020, 19:29 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Kerajaan Mataram Kuno terletak di Jawa Tengah bagian Selatan.

Pusatnya berada di lembah Sungai Progo yang meliputi dataran tinggi Magelang, Muntilan, Sleman, dan Yogyakarta.

Kerajaan Mataram Kuno berdiri sekitar abad ke-8. Raja pertama Kerajaan Mataram Kuno adalah Raja Sanjaya yang dikenal sebagai raja yang besar, gagah berani dan bijaksana.

Kerajaan Mataram Kuno pernah diperintah oleh dua dinasti, yaitu Dinasti Sanjaya dan Dinasti Sailendra.

Dinasti Sanjaya bercorak Hindu sementara Dinasti Syailendra bercorak Buddha.

Keberadaan Sejarah Mataram Kuno diketahui lewat berbagai peninggalannya. Dilansir dari Peninggalan Bersejarah di Indonesia (2019), berikut beberapa prasasti peninggalan Kerajaan Mataram Kuno:

Baca juga: Situs Diduga Peninggalan Kerajaan Mataram Kuno Ditemukan di Lereng Merapi

Prasasti Canggal

Prasasti Canggal dibuat tahun 654 Saka atau 732 Masehi. Prasasti ini peninggalan Dinasti Sanjaya.

Tulisan di atas prasasti menggunakan huruf Pallawa dalam bahasa Sansekerta.

Isinya menceritakan tentang Raja Sanjaya yang memerintahkan didirikannya sebuah lingga Siwa di atas Bukit Kuntjarakunja.

Disebutkan pula bahwa Jawadwipa (Pulau Jawa) yang kaya akan hasil bumi diperintah oleh Raja Sannaha dan anaknya Raja Sanjaya.

Di masa kekuasaan mereka, wilayah Kerajaan Mataram Kuno diperluas mencapai Bali.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tata Rias, Busana, dan Iringan Wayang Orang

Tata Rias, Busana, dan Iringan Wayang Orang

Skola
Jawaban dari Soal 'Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm'

Jawaban dari Soal "Jika Diketahui Jari-jari Lingkaran Kecil 4 Cm"

Skola
Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Tingkat Tutur Bahasa Jawa: Ragam Ngoko dan Ragam Krama

Skola
Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Makna Simbolik Peralatan Siraman Pengantin Adat Jawa

Skola
Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Nilai-nilai yang Terkandung dalam Ungkapan Bahasa Jawa

Skola
Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Simbol-simbol dalam Gunungan Wayang Kulit Jawa

Skola
Apa Itu Kesenian Ludruk?

Apa Itu Kesenian Ludruk?

Skola
Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Apa itu Jemblung sebagai Drama Rakyat Jawa?

Skola
Garapan dan Problematika Kethoprak

Garapan dan Problematika Kethoprak

Skola
Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Mengenal Ragam Pementasan Kethoprak

Skola
Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Ukara Sesanti Bahasa Jawa

Skola
Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Kearifan Lokal Rumah Tradisional Jawa

Skola
Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Aspek Pendidikan dalam Pementasan Drama Jawa

Skola
Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Mencermati Simbol Kehidupan dalam Drama Jawa

Skola
Struktur Pertunjukan Ludruk

Struktur Pertunjukan Ludruk

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com