Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Manfaat Iklan yang Perlu Diketahui, Apa Saja?

KOMPAS.com - Iklan biasa kita kenal dengan sebutan advertising.

Dilansir dari buku Manajemen Pemasaran (2023) oleh Nenden Hendayani Novia, iklan adalah salah satu bentuk dari bauran promosi yang sering digunakan oleh para produsen atau pemilik produk dalam mengomunikasikan produk atau mereknya kepada calon dan atau konsumen.

Sementara, menurut buku Materi Utama Bahasa Indonesia (2021) oleh Hari Wibowo, iklan adalah teks yang mendorong, membujuk khalayak agar tertarik pada pesan yang disampaikan.

Umumnya iklan disampaikan melalui media massa, seperti televisi, radio, dan surat kabar.

Berikut penjelasan mengenai manfaat dari iklan:

  1. Produk atau jasa yang diiklankan akan dikenal atau lebih terkenal di masyarakat luas
  2. Konsumen baru semakin bertambah sehingga meningkatkan angka penjualan produk/jasa yang diiklankan
  3. Keuntungan pihak pengiklan akan meningkat karena penjualan produk/jasa yang diiklankan
  4. Meningkatkan brand awareness sebuah merek di masyarakat luas sehingga masyarakat mudah mengidentifikasi produknya

Adapun manfaat iklan yang didapatkan oleh suatu perusahaan dalam melakukan kegiatan periklanan harus sejalan dengan prinsip-prinsip etika dan hukum yang berlaku dalam praktik periklanan serta harus memberikan nilai tambah yang nyata bagi konsumen.

Itulah penjelasan mengenai iklan beserta manfaatnya.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/12/27/203000969/4-manfaat-iklan-yang-perlu-diketahui-apa-saja-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke