Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

3 Faktor Utama yang Memengaruhi Perilaku Etika

KOMPAS.com - Perilaku etika seseorang dalam menjalankan bisnis dipengaruhi oleh ketiga faktor utama, yakni perbedaan budaya, pengetahuan, dan perilaku organisasinya.

Dilansir dari buku Modul Ajar Kewirausahaan (2022) oleh Ali, berikut penjelasan dari tiga faktor utama yang memengaruhi perilaku etika seseorang:

  • Perbedaan budaya (culture difference)

Perilaku bisnis orang Indonesia tentu saja berbeda dengan orang Rusia, Amerika Serikat, Afrika Selatan, ataupun orang India.

Hal yang sama, orang Sunda berbeda perilaku bisnisnya dengan orang Batak, Madura, atau Jawa.

Semua ini disebabkan oleh adanya perbedaan budaya.

  • Pengetahuan (knowledge)

Semakin banyak orang yang diketahui dan semakin baik seseorang memahami suatu situasi, semakin baik pula kesempatan dalam membuat keputusan-keputusan yang etis.

  • Perilaku organisasi (organizational behavior)

Dasar etika bisnis adalah bersifat kesadaran etis dan meliputi standar-standar perilaku.

Banyak organisasi menyadari betul perlunya menetapkan peraturan-peraturan perusahaan terkait perilaku dan menyediakan tenaga pelatih untuk memperkenalkan dan memberi pemahaman tentang permasalahan etika.

Pengertian etika secara umum

Dikutip dari buku Perilaku Bisnis: Etika Bisnis & Perilaku Konsumen (2021) oleh Zaenal Aripin dan M. Rizqi Padma Negara, etika berasal dari kata Yunani "Ethos" yang berarti adat istiadat.

Etika berkaitan dengan kebiasaan hidup yang baik, baik pada diri seseorang maupun pada suatu masyarakat.

Etika juga berkaitan dengan nilai-nilai, tatacara hidup yang baik, aturan hidup yang baik dan segala kebiasaan yang dianut dan diwariskan dari satu orang ke orang yang lain atau dari satu generasi ke generasi lain.

Selain itu, etika menjadi elemen penting yang harus diperhatikan dalam dunia bisnis yang mencakup beragam aspek baik itu individu, perusahaan, maupun masyarakat.

Etika dalam bisnis dapat juga bisa diartikan sebagai suatu pengetahuan mengenai norma-norma dalam mengelola bisnis dan moralitas yang berlaku secara universal, ekonomi, dan sosial.

Hal ini juga yang dijadikan standar atau pedoman untuk menjalankan sebuah bisnis.

Beberapa pengertian tetang etika adalah sebagai berikut:

  • Etika adalah perbuatan standar yang memimpin individu dalam membuat keputusan
  • Etika adalah suatu studi mengenai yang benar dan yang salah serta pilihan moral yang dilakukan seseorang
  • Keputusan etis adalah suatu hal yang benar mengenai perilaku standar

Itulah penjelasan mengenai 3 faktor utama yang memengaruhi perilaku etika seseorang dan pengetian etika secara umum.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/08/02/203000969/3-faktor-utama-yang-memengaruhi-perilaku-etika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke