Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengertian dan Tokoh Seni Rupa Neoklasikisme, Romantisme, dan Naturalisme

KOMPAS.com - Corak karya seni rupa adalah seni rupa modern yang memiliki makna seperti aliran, gaya, atau gerakan seni rupa.

Dilansir dari Buku Pengetahuan Dasar Seni Rupa (2020) oleh Sofyan Salam dan teman-teman, berbagai corak karya seni rupa sangat tampak terutama pada seni lukis dan seni patung.

Berikut pengertian berbagai corak yang dimaksud beserta tokohnya:

Neoklasikisme

Neoklasikisme adalah corak seni rupa dan arsitektur yang populer pada akhir abad ke-18 dan awal abad ke-19.

Corak neoklasikisme merefleksikan keinginan untuk menghidupkan kembali semangay dan bentuk seni rupa klasik Yunani-Romawi.

Karakteristik karya seni rupa (lukisan dan patung) Neoklasikisme adalah mengangkat tea yang bersifat serius dan heroik dari karya sastra dan sejarah klasik.

Dari segi penampakan, karya seni lukisan dan patung Neoklasikisme menonjolkan keindahan yang diidealisasi, harmoni, dan keseimbangan.

Tokoh dari corak Neoklasikisme adalah Jacques-Louis David (1748-1825) dan Ingress.

Romantisme

Karya seni rupa bercorak Romantisme lahir dengan konsep yang berupaya mengembalikan seni pada emosi yang lebih bersifat imajiner, dengan cara melukiskan kisah atau kejadian yang dramatis.

Karya seni Romantisme juga menimbulkan kerinduan ataupun peristiwa dahsyat.

Tokoh perupa penganut Romantisme adalah Theodore Garicault dan Eugine Delacroix.

Perupa dari Indonesia yang termasuk penganut Romantisme adalah Raden Saleh.

Naturalisme

Istilah Naturalisme dalam seni rupa memiliki dua makna.

Pertama, makna generik yang bersifat universal karena berlaku sepanjang masa tanpa terikat oleh ruang dan waktu tertentu yakni menggambarkan atau merepresentasikan alam sepersis mungkin sebagaimana terlihat oleh mata.

Contohnya adalah karya lukisan Basuki Abdullah yang menampilkan obyek lukisan yang "lebih indah" dari pada obyek aslinya.

Faktor kunci dini adalah sang perupa bermaksud untuk menirukan alam.

Kedua, adalah makna khusus yang berkaitan dengan seni rupa di awal abad ke-19 yang dipengaruhi oleh tulisan Emile Zola.

Dalam aliran ini, pelukis tidak bekerja di studio tetapi terjun langsung mengamati obyek yang dilukisnya.

Karakteristik lukisan Naturalisme yang dihasilkan oleh pelukis kelompok ini adalah lukisan berdasarkan obyek sesungguhnya yang diamati secara langsung.

Pelukis abad ke-19 yang menonjol sebagai pelukis Naturalisme, antara lain: Jules Bastien-Lepege, Jean-Francois Raffaelli, dan John Constable.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/05/04/203000569/pengertian-dan-tokoh-seni-rupa-neoklasikisme-romantisme-dan-naturalisme

Terkini Lainnya

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Passive Voice dalam Simple Past Tense

Passive Voice dalam Simple Past Tense

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke