Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Biaya Produksi: Definisi dan Tujuannya

KOMPAS.com - Biaya produksi adalah besaran biaya yang harus dikeluarkan perusahaan dalam satu kali produksi.

Sering kali permasalahan biaya ini membuat perusahaan bingung. Sebab, mereka ingin menghasilkan produk berkualitas tetapi dengan biaya produksi seminimal mungkin.

Apa itu biaya produksi?

Definisi biaya produksi 

Menurut Aldila Septiana dalam buku Pengantar Ilmu Ekonomi (2016), berikut definisi biaya produksi:

"Biaya produksi adalah pengorbanan ekonomis yang harus dilakukan perusahaan untuk memproduksi suatu barang atau jasa."

Definisi biaya produksi adalah sebagian faktor produksi yang harus dikorbankan untuk menghasilkan produk.

Dikutip dari buku Ekonomi Pertanian (2022) oleh Muhammad Asir dkk, definisi biaya produksi bisa dilihat dalam arti sempit dan luas.

Dalam artian sempit, biaya produksi adalah pengorbanan beberapa atau semua sumber ekonomi demi memperoleh aktiva.

Sedangkan dalam pengertian luas, biaya produksi adalah pengorbanan sumber ekonomi yang bisa diukur dalam satuan uang.

Tujuan biaya produksi

Dilansir dari buku Manajemen Pembiayaan Pendidikan (2019) karya Rusdiana, secara umum, tujuan biaya produksi adalah mendapat keuntungan.

Perhitungan biaya produksi dilakukan untuk membandingkan pengorbanan sumber ekonomi agar nilainya seminimal mungkin.

Berikut beberapa tujuan biaya produksi:

  • Pengendalian biaya

Salah satu tujuan biaya produksi adalah mengendalikan biaya yang harus dikeluarkan untuk memproduksi sebuah barang.

  • Menilai persediaan bahan baku

Perhitungan biaya produksi dilakukan untuk menilai dan melihat kembali seberapa banyak persediaan bahan baku untuk produksi berikutnya.

Tujuan biaya produksi lainnya ialah menetapkan harga jual, merencanakan dan mengukur kinerja karyawan, juga memaksimalkan laba perusahaan.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/02/11/080000369/biaya-produksi--definisi-dan-tujuannya

Terkini Lainnya

36 Suara Hewan dalam Bahasa Jawa

36 Suara Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
95 Nama Anak Hewan dalam Bahasa Jawa

95 Nama Anak Hewan dalam Bahasa Jawa

Skola
Motivasi Belajar Berdasarkan Sifatnya

Motivasi Belajar Berdasarkan Sifatnya

Skola
Mengenal Sel dan Mikroskop

Mengenal Sel dan Mikroskop

Skola
Bagaimana Merencanakan Produk Kreatif?

Bagaimana Merencanakan Produk Kreatif?

Skola
Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Persiapan Modifikasi Produk Olahan Pangan dan Nonpangan

Skola
Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Skola
Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Skola
Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke