Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Memanfaatkan TikTok untuk Bisnis? Pastikan Hindari 7 Kesalahan Ini

Kompas.com - 19/07/2022, 22:37 WIB
Kesalahan saat menggunakan TikTok untuk pelaku usaha. grinvaldsKesalahan saat menggunakan TikTok untuk pelaku usaha.
Editor Arintya

Parapuan.co – Kawan Puan, saat ini TikTok menjadi salah satu media sosial yang diminati masyarakat.

Enggak heran jika kini TikTok juga dimanfaatkan untuk mengembangkan bisnis, salah satunya dengan cara memasarkan produk.

Selain itu, TikTok untuk bisnis juga bisa digunakan untuk menjangkau konsumen dan calon konsumen dengan lebih luas.

Kawan Puan, selain memanfaatkan fitur TikTok Shop untuk berjualan di TikTok, pelaku usaha juga bisa memaksimalkan media sosial ini tersebut dengan rajin membuat konten video dan berinteraksi dengan pengguna lainnya.

Namun untuk memaksimalkan TikTok guna mengembangkan bisnismu, usahakan untuk menghindari berbagai kesalahan.

Dikutip dari PARAPUAN, berikut ini berbagai kesalahan saat menggunakan TikTok untuk bisnis yang perlu dihindari oleh pelaku usaha, apa saja?

1. Tidak Menggunakan Lagu yang Sedang Tren

Apabila Kawan Puan baru ingin mencoba memanfaatkan TikTok untuk berbisnis, perlu kamu tahu bahwa musik merupakan kunci untuk menarik perhatian audiens di TikTok.

Maka dari itu, menggunakan lagu yang sedang tren dapat meningkatkan engagement video TikTok dan meningkatkan kemungkinan agar video tersebut masuk ke FYP.

Jadi, selain isi videonya yang menarik, jangan lupa untuk memilih lagu yang tepat dan trending di TikTok.

Baca Juga: Mengenal TikTok Resumes, Fitur untuk Cari Info Lowongan Kerja di Aplikasi TikTok

2. Tidak Menonton Video di TikTok

Kesalahan selanjutnya yang sering dilakukan oleh pelaku usaha di TikTok ialah tidak menonton video TikTok yang muncul di For You Page (FYP).

Padahal, selain menyenangkan untuk ditonton, video yang muncul di FYP bisa membantu kamu mempelajari preferensi orang sampai berinteraksi dengan pengguna TikTok lainnya.

Rutin menonton konten video pengguna lainnya juga dapat membantumu agar selalu mengetahui tren terkini.

3. Tidak Membuat Konten Video

Jangan hanya fokus membuat konten video di media sosial lainnya, pelaku usaha sebaiknya juga rutin membuat konten video di TikTok.

Ketika membuat video di TikTok, pastikan kamu tak hanya sekadar mempromosikan produk, namun juga bisa mengikuti tren yang ada.

4. Tidak Membuat Content Plan

Kesalahan lainnya yang sering dilakukan oleh pelaku usaha saat menggunakan TikTok adalah tidak membuat content plan atau rencana konten.

Tak perlu bingung harus membuat rencana konten yang seperti apa, kamu bisa membuat video yang sedang menjadi tren.

Cobalah scroll FYP dan lihat apakah ada tren, tantangan, atau lagu yang relevan untuk diikuti akun bisnis untuk kemudian di-recreate dengan ciri khas brand milikmu.

Baca Juga: 5 Cara Memaksimalkan TikTok untuk Bisnis, Salah Satunya Profil Harus Lengkap

5. Mudah Menyerah saat Membuat Konten

Jika kamu sudah berusaha untuk membuat konten video di TikTok dan kerap merasa kesulitan mengedit videonya, sebaiknya jangan mudah menyerah.

Bagi pemula, mengedit video memang tidaklah mudah. Namun tak perlu khawatir, sebab kamu bisa memanfaatkan aplikasi lainnya untuk membuat video.

Terdapat banyak aplikasi video editing yang bisa Kawan Puan unduh dan gunakan untuk membuat serta mengedit video untuk kemudian diunggah di TikTok.

6. Jarang Mengunggah Konten

TikTok merupakan platform di mana perputaran tren terjadi dengan sangat cepat, sehingga penting bagi pelaku usaha untuk sering mengunggah video.

Hanya membuat satu konten video setiap minggunya tentu tidak akan cukup, sebab kamu tidak akan pernah tahu video mana yang akan viral.

Jadi apabila memungkinkan, sebaiknya buatlah konten video sesering mungkin untuk meningkatkan peluang agar kontenmu dapat dijangkau oleh lebih banyak orang.

7. Tidak Melakukan Promosi Lewat Media Sosial Lainnya

Kesalahan terakhir yang perlu dihindari ketika kamu menggunakan TikTok untuk bisnis adalah tidak melakukan promosi lewat media sosial lainnya.

Selain rajin membuat konten, kamu juga harus rajin mempromosikan akun TikTok tersebut di platform media sosial lainnya.

Pilihlah beberapa video di TikTok yang memiliki engagement tertinggi, kemudian bagikan kembali video tersebut di Instagram atau bahkan Facebook.

Kawan Puan, itulah berbagai kesalahan menggunakan TikTok untuk bisnis yang baiknya dihindari.

Catat baik-baik ya, agar kamu bisa memanfaatkan TikTok secara maksimal! (*)

Baca Juga: Ingin Memanfaatkan TikTok untuk Cari Kerja? Ini Hal yang Perlu Kamu Perhatikan

Sumber Parapuan

Terkini Lainnya

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com