Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saling Bersinergi, Intibios Lab Borong Pasokan Masker dari UMKM Komunitas Disabilitas

Kompas.com - 21/08/2021, 21:00 WIB
Editor Dinia Adrianjara

Parapuan.co - Usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) adalah salah satu sektor yang sangat terdampak pandemi Covid-19.

Padahal UMKM adalah sektor strategis yang menyerap tenaga kerja dan membantu pendapatan masyarakat kelas menengah ke bawah.

Tantangan juga jadi makin berat ketika UMKM itu didirikan untuk memberdayakan kelompok disabilitas.

Salah satunya adalah Mutiara Handicraft, UMKM komunitas disabilitas yang digerakkan oleh Irma Suryati, penyandang disabilitas asal Kebumen, Jawa Tengah.

Baca Juga: Rayakan Hari Fotografi Sedunia, Ini 10 Foto Paling Banyak Disukai di Instagram

Sebelum pandemi produk dari UMKM ini bisa tembus ke pasar Australia. Namun karena pandemi Covid-19, permintaan ekspor dan domestik untuk keset, juga menurun.

Namun Irma tidak menyerah. Dia mengajak kelompok usaha ini membuat masker, face shield hingga APD.

Upaya ini pun dijangkau oleh jaringan nasional laboratorium Intibios, yang memutuskan untuk membeli pasokan masker untuk para konsumennya, dari UMKM ini.

"Kami beruntung dipertemukan dengan Ibu Irma dan teman-teman UMKM disabilitas lalu bersinergi. Intibios Lab sejak awal berdiri sebagai ikhtiar kemanusiaan untuk membantu penanganan Covid-19 di Indonesia," kata penggagas Intibios Lab, Enggartiasto Lukita.

Baca Juga: Bangun Ekosistem Kreator Konten Audio di Indonesia, Noice Dipimpin Dua Veteran Google

Lantaran kiprahnya yang tak kenal lelah memberdayakan komunitas disabilitas, Irma pun menerima Satya Lencana Kesejahteraan Sosial tahun 2018, dari Presiden Joko Widodo.

"Kami bersyukur setelah membuat masker, face shield dan APD, ada permintaan. Pembelian dari Intibios ini membuat kami bisa bernapas agak panjang," ujarnya.

Sementara itu, Menteri Perdagangan M. Lutfi juga menyampaikan apresiasinya. Lutfi menegaskan pemerintah berupaya menyeimbangkan upaya memutus rantai penularan Covid-19, dengan pemulihan ekonomi.

Baca Juga: Akibat Skandal Kekerasan Seksual Kris Wu, Gerakan Feminisme di Cina Bangkit Kembali

"Saya mendukung dan berterima kasih ada seperti ini, karena kita harus bersatu dan bersama untuk memastikan penularan Covid-19 berhenti," ujar Mendag Lutfi.

Intibios Lab merupakan jaringan laboratorium nasional yang kini telah memiliki 19 cabang di 10 kabupaten/kota, dan sudah masuk dalam 742 laboratorium yang terdaftar di Kementerian Kesehatan.

Untuk memudahkan, Intibios Lab juga menghadirkan layanan drive-thru di beberapa kota seperti Bandung, Jakarta, Surabaya dan Yogyakarta.

(*)


Terkini Lainnya

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

3 Cara Bijak Kumpulkan Dana Pendidikan Anak dan Strategi Melakoninya

PARAPUAN
Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

Praktis Dipakai, Ini Rekomendasi Sepatu Nyaman untuk Jalan Kaki

PARAPUAN
Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

Kulit Kepala Berminyak dan Ketombean? Ini Rekomendasi Perawatannya

PARAPUAN
 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com