Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil FP1 MotoGP Argentina 2023: Vinales Tercepat, Aprilia Berjaya

Kompas.com - 31/03/2023, 21:38 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Hasil FP1 MotoGP Argentina 2023 memunculkan Maverick Vinales (Aprilia) sebagai yang tercepat. Sang juara bertahan, Pecco Bagnaia, tercecer ke posisi 10, sementara Fabio Quartararo di luar 10 besar.

MotoGP Argentina 2023 adalah seri kedua Kejuaraan Dunia tahun ini. Rangkaian MotoGP Argentina 2022-2023 diawali dengan latihan bebas 1 alias FP1 yang digelar di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, Jumat (31/3/2023).

FP1 MotoGP Argentina 2023 berlangsung selama 45 menit, dimulai pukul 20.45 sampai 21.30 WIB. 

Hasilnya, pebalap Aprilia, Maverick Vinales, muncul sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 39,207 detik. 

Baca juga: Jadwal MotoGP Argentina 2023: Balapan Tanpa Marquez, Trek Sulit untuk Ducati

Vinales dibayangi oleh rekan setimnya Aleix Espargaro, di posisi kedua. Konstelasi lima besar dilengkapi Jorge Martin (Pramac Racing), Takaaki Nakagami (LCR Honda), dan Alex Marquez (Gresini Ducati).

MotoGP Argentina juga diwarnai dengan crash alias kecelakaan yang menimpa pebalap LCR Honda, Alex Rins.

Baca juga: MotoGP 2023, Long Lap Penalty untuk Marc Marquez Tetap Berlaku

Alex Rins kehilangan kendali dan terjatuh saat melintas di Tikungan 1 Sirkuit Termas de Rio Hondo.

Alex Rins pun harus puas menutup FP 1 MotoGP Argentina di tangga ke-11, satu tingkat di bawah sang juara bertahan Francesco Bagnaia (10). Di sisi lain, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) tercecer lebih jauh ke posisi 15.

Selanjutnya, para pebalap akan bersiap untuk melakoni latihan bebas kedua (FP2) yang akan berlangsung pada Sabtu (1/4/2023) pukul 01.00 WIB dini hari.

Hasil gabungan FP1 dan FP2 akan menentukan siapa saja pebalap yang berhak lolos langsung ke Q2 (Kualifikasi 2) untuk memperebutkan pole position di Sprint Race dan sesi balapan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com